Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Tak Ingin Tanggung Malu di Hadapan Publiknya

Kompas.com - 12/06/2015, 20:30 WIB
MALANG, KOMPAS.com — Arema Cronus Indonesia Malang tidak ingin dipermalukan di kandangnya sendiri oleh tamunya, Bali United Pusam, meski pertandingan yang bakal digelar pada Minggu (14/6/2015) itu hanya bertajuk uji coba. Pelatih Arema Suharno mengatakan, kemenangan tetap menjadi target yang harus diraih, dan tim Singo Edan tidak boleh menganggap remeh lawan.

"Anak-anak harus tetap tampil agresif, apalagi bermain di kandang sendiri. Sebagai tuan rumah, tentu kami tidak ingin tampil asal-asalan, apalagi sampai dipermalukan di hadapan Aremania," ujar Suharno di Malang, Jumat (12/6/2015).

Ia mengatakan, bertanding melawan tim asuhan Indra Sjafri ini bukanlah yang pertama bagi pasukan Arema. Namun, hasil pertemuan terakhir dengan tim yang banyak diisi para pemain muda itu tercatat sebagai hasil yang kurang baik bagi pelatih Arema. Dalam pertemuan terakhir pada ajang pramusim, Bali Island Cup 2015, Arema hanya bisa bermain imbang 2-2 atas Bali United. Oleh karena itu, tim pelatih Arema memasang target menang dan tidak ingin mengulang hasil sama seperti pada ajang Bali Island Cup lalu.

Bermain di mana pun, termasuk di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Suharno meminta agar anak-anaknya bermain optimal. Menurut dia, setiap pertandingan adalah final sehingga harus menang, dan tidak ada hasil imbang, meski itu hanya bertitel sebagai pertandingan uji coba.

"Kami tetap akan menurunkan komposisi terbaik yang diisi oleh pemain terbaik, seperti ketika menghadapi laga dalam ajang kompetisi resmi. Bahkan, latihan pun terus digenjot, baik teknik, mental maupun taktik permainan, untuk mengandaskan Bali United," ujarnya.

Laga uji coba antara Arema Cronus dan Bali United Pusam akan dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan, Minggu (14/6/2015), dengan kick-off pukul 15.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com