Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyerang Potensial Kroasia Ingin Pindah ke Milan

Kompas.com - 13/11/2014, 04:01 WIB
ZAGREB, KOMPAS.com - Penyerang HNK Rijeka, Andrej Kramaric (23 tahun), mengaku berminat pindah ke AC Milan atau Inter Milan. Menurut pemberitaan di Italia, Milan dan Inter diyakini berminat merekrut pemain asal Kroasia ini saat kontraknya di Rijeka habis pada Juni 2015.

"Karena sepak bola adalah hidupku, akan sangat menyenangkan jika suatu hari aku bermain untuk satu dari dua klub di Kota Milan. Akan hebat jika aku mengikuti jejak rekan senegaraku. Orang-orang seperti Zvonimir Boban, Alen Boksic, Robert Jarni, Milan Rapaic semuanya mencetak sejarah di Italia. Selain itu, Mateo Kovacic juga tampil bagus di Inter," ujar Kramaric, yang telah mencetak 21 gol dalam 14 penampilan di Liga Utama Kroasia 1.HNL.

"(Pelatih Milan) Filippo Inzaghi adalah pemain besar dan tak banyak orang memiliki insting mencetak gol seperti dirinya. Ia betul-betul standar untuk penyerang. Kenangan pertama saya soal Inzaghi adalah ketika ia bermain di Juventus. Namun, ia menjadi legenda di Milan."

Mengenai kemungkinan pindah ke Italia pada Juni 2015, Kramaric mengatakan, "Benar, kontrakku habis pada Juni mendatang. Namun, aku tak terburu-buru karena aku tengah menikmati periode terbaik dalam karierku. Kota Rijeka, suporter, dan klub menyambutku seolah-olah aku lahir di Rijeka dan ini luar biasa bagiku," tutur Kramaric, yang lahir di Zagreb pada 19 Juni 1991.

Kramaric merupakan salah satu pemain terbaik Kroasia saat ini. Setidaknya, itu tampak dari statistik penampilannya di Divisi Utama Kroasia (The Prva HNL atau 1 HNL). Dalam 14 penampilan musim ini, ia telah mencetak 21 gol dan dua assist.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com