Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vardy: Rafael Kesal Kalah "Body"

Kompas.com - 21/09/2014, 22:35 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber BBC
LEICESTER, KOMPAS.com - Striker Leicester City, Jamie Vardy, menganggap, bek Manchester United, Rafael da Silva, melakukan kesalahan tepat sebelum melanggarnya di dalam kotak penalti.

Leicester meraih kemenangan 5-3 atas Manchester United di Stadion King Power, Leicester, Minggu (21/9/2014). Padahal, Leicester sempat tertinggal 1-3 terlebih dahulu pada menit ke-58.

Pada menit ke-62, The Foxes mendapatkan hadiah penalti menyusul pelanggaran Rafael terhadap Vardy. Menurut Vardy, wasit Mark Clattenburg membuat keputusan tepat.

"Perebutan bola yang pertama adalah adu kekuatan. Bahu bertemu bahu. Aku pikir, Rafael kesal karena wasit tidak memberikan pelanggaran. Rafael lalu bangkit dan menjatuhkanku di dalam kotak penalti," kata Vardy seusai laga.

Atas pelanggaran itu, Leicester mencetak gol kedua melalui David Nugent. Gol-gol Leicester lainnya dicetak Leonardo Ulloa (17' dan 83'pen), Esteban Cambiasso (64'), dan Vardy (79'). Adapun gol bagi Manchester United dicetak Robin van Persie (13'), Angel di Maria (16'), dan Ander Herrera (57').

Kemenangan itu membuat Leicester menempati urutan keenam dengan delapan poin dari lima laga. Sementara Manchester United berada di peringkat ke-12 dengan lima poin dari lima pertandingan.

"Pertandingan itu benar-benar hebat. Anda bisa melihat arti kemenangan itu untuk para penggemar kami. Kami tahu bisa melawan siapapun. Kami memanfaatkan kelemahan lawan dan mendapatkan hasilnya. Kami bisa mencetak banyak gol dan memaksimalkan peluang yang ada," lanjut Vardy.

"Ini bukan petualangan mudah bagi kami. Kami berharap bisa bertahan di Premier League. Kami akan menantikan laga selanjutnya," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com