Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pellegrini Ungkap Faktor Kekalahan dari Arsenal

Kompas.com - 11/08/2014, 04:04 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, mengatakan kurangnya kecepatan dari para pemain The Citizens menjadi faktor kekalahan 0-3 dari Arsenal pada ajang Community Shield di Stadion Wembley, London, Minggu (10/8/2014).

Manchester City yang menjadi juara Premier League pada musim lalu, harus bertekuk lutut dari jawara Piala FA, Arsenal. Kemenangan Arsenal ditentukan lewat gol-gol dari Santi Cazorla (21), Aaron Ramsey (42), dan Olivier Giroud (62).

"Dalam pertandingan tersebut, kami bermain dengan dua fase. Pertama, kami tidak bermain dengan baik soal kecepatan seperti yang kami tunjukkan pada laga-laga pramusim. Arsenal mencetak dua gol pada babak pertama karena kami tidak bertahan dengan baik," jelas Pellegrini.

"Pada babak kedua, kami bermain lebih baik. Kami menguasi pertandingan dan memperoleh kesempatan mencetak gol. Namun, saya pikir kurangnya kecepatan pada babak pertama menjadi faktor kunci kekalahan kami," lanjutnya.

"Selalu buruk jika mengalami kekalahan. Namun, kami tidak perlu khawatir. Hari ini tidak akan memberikan tekanan kepada kami. Ini hanya sebuah laga pramusim tambahan. Kami kehilangan banyak pemain kunci," ujar Pellegrini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com