Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Perebutan Gelar Premier League Sengit sampai Akhir"

Kompas.com - 14/02/2014, 07:28 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber Arsenal
LONDON, KOMPAS.com — Kiper Arsenal Wojciech Szczesny memperkirakan perebutan gelar Premier League musim ini melibatkan lebih banyak tim dibanding beberapa tahun terakhir dan akan berlangsung sengit hingga akhir.

Hingga pekan ke-26, ada posisi lima besar Premier League diisi tim-tim yang memiliki poin dengan selisih maksimal tujuh poin. Chelsea ada di tempat pertama dengan nilai 57, diikuti Arsenal (56), Manchester City (54), Liverpool (53), dan Tottenham Hotspur (50).

Dari lima tim itu, hanya Manchester City yang baru melakoni 25 pertandingan. City berpeluang menggeser Chelsea, mengingat rekor memasukkan-kemasukan mereka lebih baik dari Chelsea, yaitu 68-27 berbanding 48-21.

"Aku sama sekali tak terkejut. Menurutku, Anda melihat banyak tim berkualitas di papan atas klasemen," ujar Szczesny.

"Mereka semua memiliki kualitas berbeda. Beberapa dari mereka mencetak seratus gol dan beberapa dari mereka tak kebobolan pada laga di kandang."

"Kualitas tim-tim itu berbeda-beda, tetapi menurutku, ada banyak tim top dan itulah kenapa persaingan begitu sengit dan persaingan akan berlangsung sengit hingga akhir."

"Dua musim lalu, hanya ada dua tim yang bisa menjuarai (Premier League), sekarang ada empat tim. Jadi, persaingan akan berlangsung sengit."

"Menurutku, ini menjadikan liga lebih menarik. Setiap pertandingan menjadi sedikit lebih penting, terutama pertandingan antara tim-tim penghuni empat besar. Ini akan menarik sampai akhir musim," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com