Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ferdinand Sinaga Resmi Jadi Penggawa Persib Bandung

Kompas.com - 18/10/2013, 20:38 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis


BANDUNG, KOMPAS.com - Perburuan Persib Bandung untuk mendapatkan striker Persisam Samarinda, Ferdinand Sinaga, akhirnya membuahkan hasil. Penyerang jebolan Persib junior itu resmi bergabung dalam skuad tim berjuluk "Maung Bandung".

Kepastian bergabungnya Ferdinand untuk musim depan dikatakan oleh Pelatih Persib Bandung Djajang Nurdjaman. "Ferdinand sudah deal dengan kita dan dipastikan memperkuat Persib musim ini," kata Djadjang di Bandung, Jumat (18/10/2013).

Djajang menambahkan, bergabungnya Ferdinand dipastikan telah menutup perburuan pemain lokal setelah sebelumnya mendapatkan dua pemain Sriwijaya FC yaitu Tantan dan Ahmad Jufrianto. Djadjang masih enggan membeberkan satu nama pemain lokal lainnya.

Sebenarnya, lanjut Djadjang, Persisam Samarinda berniat untuk mempertahankan Ferdinand di tim berjuluk "Pesut Mahakam" itu. Namun Ferdinand memilih untuk pulang ke Bandung dan membela Persib Bandung yang pernah membesarkannya dulu.

"Persisam sebenarnya ingin mempertahankan, tapi itu hak dia untuk menentukan. Alasannya sih, karena dia dibesarkan di Bandung, jadi dia ingin pulang kampung," pungkas Djajang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com