Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Jo dan Neymar Koyak Gawang Australia

Kompas.com - 08/09/2013, 03:05 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

BRASIL, KOMPAS.com - Brasil sementara unggul 3-0 atas Australia di Estadio Nacional de Brasilia, Sabtu (7/9/2013) pukul 20.15 waktu setempat atau Minggu (8/9/2013) dini hari WIB. Dalam pertandingan ini bintang Barcelona Neymar kembali menjadi andalan untuk tim Samba di lini depan Brasil.

Jo membawa Brasil unggul pada menit ke-9. Berkat umpan crossing dari Neymar yang diteruskan Bernard, bola membentur tiang gawang dan diteruskan ke gawang Schwarzer. Jo nyaris menambah pundi golnya pada menit ke-16, namun golnya meneruskan umpan Ramires dianulir karena keburu offside.

Samba terus menekan Socceroos. Neymar ganti mendapat peluang emas lewat tembakannya di kotak penalti, namun bola masih melayang di atas mistar gawang.

Jo kembali menjadi mimpi buruk pertahanan Australia pada menit ke-34 setelah mencetak gol keduanya meneruskan assist Bernard yang menerima bola dari Paulinho. Dari jarak enam yard Jo menembak bola dan meluncur masuk ke gawang Australia.

Brasil tampil kalap. Semenit kemudian, Neymar akhirnya mencatatkan nama di papan skor setelah mencetak gol dengan solo-runnya meneruskan bola dari Ramires ke sisi kiri gawang Australia. Solo run Neymar nyaris merobek gawang Schwarzer kedua kalinya pada menit ke-42. Namun sontekannya kali ini masih melebar dari gawang.

Hingga babak pertama usai, kedudukan masih 3-0 untuk Brasil

Brazil: 12 Julio César; 15 Maicon, 3 Thiago Silva, 4 David Luiz, 6 Marcelo; 18 Paulinho, 17 Luiz Gustavo; 16 Ramires, 20 Bernard, 10 Neymar; 21 Jô
Pelatih: Luiz Felipe Scolari

Australia: 1 Mark Schwarzer; 22 Ryan McGowan, 2 Lucas Neill, 6 Sasa Ognenovski, 17 Matt McKay; 10 Robbie Kruse, 15 Mile Jedinak; 23 Mark Bresciano, 14 Brett Holman; 9 Joshua Kennedy
Pelatih: Holger Osieck

Wasit: Enrique Caceres

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com