Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Alasan Bontang FC Mundur dari IPL

Kompas.com - 28/08/2013, 16:16 WIB
Ary Wibowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Manajer Bontang FC Hariadi mengungkapkan, salah satu alasan klubnya mundur dari keikutsertaan di putaran kedua Indonesian Premier League (IPL) karena menilai turnamen tersebut tidak mempunyai regulasi yang jelas. Menurut dia, PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) tidak serius mempersiapkan putaran kedua IPL.

Bontang FC mengutarakan keinginannya untuk tidak melanjutkan putaran kedua IPL melalui pesan elektronik yang dikirimkan kepada PT LPIS, Senin (26/8/2013) malam. Meski begitu, LPIS menilai pengunduran tersebut belum resmi karena surat elektronik yang dikirim tidak dibumbuhi tanda tangan.

Hariadi mengatakan, keputusan untuk mundur dari IPL merupakan kesepakatan bersama di antara manajemen Bontang FC. Mereka menilai tidak ada perkembangan yang baik dari persiapan putaran kedua IPL dan beberapa keputusan yang dibuat LPIS juga diambil tanpa persetujuan sejumlah klub IPL.

”Seperti penentuan jadwal pertandingan. Seharusnya ada manager meeting dulu, tapi tidak dilaksanakan. Misalnya, kami tanding 4 September lawan Persema Malang. Padahal, pada pekan-pekan tersebut kami ada pilkada pada 10 September. Ini namanya tidak ada koordinasi,” kata Hariadi saat dihubungi di Jakarta, Rabu (28/8/2013).

”Mereka tidak punya aturan regulasi yang jelas. WO tidak jelas. Tidak ada aturan yang jelas ke depan. Persibo WO dibiarkan. Sama saja kalau kami WO juga, kan, tidak ada masalah,” tambahnya.

Selain itu, Hariadi menambahkan, IPL juga saat ini belum mempunyai aturan regulasi yang jelas. Salah satunya adalah banyak tim yang dibiarkan walk-over dalam beberapa pertandingan pada putaran pertama.

”Persibo WO dibiarkan. Sama saja kalau kami WO juga, kan, tidak ada masalah. Jadi, IPL seperti hidup segan mati tidak mau. Makanya, lebih baik dana ini kami simpan untuk kompetisi musim selanjutnya," tambah Hariadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com