Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Live Streaming dan Live Analisis Drawing Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kompas.com - 27/06/2024, 13:30 WIB
Egi Dinda Janviera,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.comTimnas Indonesia telah memastikan tempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia mengunci kelolosan ke putaran ketiga usai membekuk Filipina dengan skor 2-0 dalam laga putaran kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (11/6/2024).

Jadwal undian putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (27/6/2024), mulai 14.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Mulai 14.00 WIB

Pengundian akan dipandu oleh reporter olahraga Colette Wong dan dilakukan Chief Tournament Officer Piala Dunia FIFA 2026 asal Amerika Serikat, Manolo Zubiria.

Adapun jadwal siaran langsung dan link live streaming Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan tersedia di bagian akhir artikel ini.

Berkat kemenangan ini, Timnas Indonesia mencetak sejarah dengan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Kepastian ini didapatkan setelah Indonesia menjadi runner-up Grup F dengan mengoleksi 10 poin.

Di putaran ketiga ini, juara dan runner-up dari masing-masing grup akan secara otomatis melaju ke Piala Dunia 2026.

Baca juga: Indonesia ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rasa Bangga Jordi Amat

Indonesia yang menempati peringkat ke-134 berada di pot enam atau paling buncit bersama Korea Utara dan Kuwait.

Piala Dunia 2026 akan berlangsung di tiga negara, yakni Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Pertandingan grup ronde ketiga kualifikasi akan berlangsung pada September, Oktober, November 2024 dan Maret, Juni 2025.

Dua tim yang finis teratas dari tiga grup secara otomatis mengamankan tempat di Piala Dunia 2026.

Sementara itu, posisi ketiga dan keempat akan lanjut ke ronde empat kualifikasi yang dimainkan pada Oktober dan November 2025.

Baca juga: Timnas Indonesia Dinilai Bisa Bersaing di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Siaran langsung dan link live streaming Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026

Siaran langsung Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 dapat ditonton melalui salah satu stasiun televisi nasional, yakni RCTI.

Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 juga bisa disaksikan melalui link berikut >>> LINK

Siaran Langsung Live Analisis Kompas.com

Sementara itu, Kompas.com juga akan melakukan Live Analysis untuk membahas drawing ini. Saksikan analisis langsung dari para wartawan Kompas.com melalui link berikut >> LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com