Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rasa Bangga Jordi Amat

Kompas.com - 14/06/2024, 18:30 WIB
Egi Dinda Janviera,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia memastikan tempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia setelah menuai kemenangan meyakinkan 2-0 atas Filipina.

Laga timnas Indonesia vs Filipina berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa (11/6/2024) malam WIB.

Kemenangan timnas Indonesia dipastikan oleh kontribusi gol Thom Haye pada menit ke-32 dan Rizky Ridho (56’).

Baca juga: Mimpi Sang Pangeran Jordi Amat Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Hasil itu membawa timnas Indonesia menjadi runner-up Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 10 poin.

Skuad Garuda berhak lolos ke babak berikut, menemani Irak (18 poin), yang sebelumnya telah melaju sebagai juara Grup F.

Pemain timnas Indonesia, Jordi Amat, pun memberikan tanggapan terkait kesuksesan Indonesia menapak ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca juga: Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

"Prestasi yang luar biasa untuk seluruh INDONESIA!" kata Jordi Amat di Instagram pribadinya.

"Bangga dengan semua orang yang membantu tim, pemain, staf, semua penggemar, kami berhasil, kami membuat SEJARAH!!," kata Jordi.

Pemain berusia 32 tahun yang membela Johor Darul Takzim itu sebenarnya dipanggil timnas Indonesia untuk laga lawan Irak dan Filipina.

Akan tetapi, Jordi hanya bisa membela Skuad Garuda pada saat melawan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (6/6/2024).

Seperti diketahui, timnas Indonesia harus bermain dengan 10 pemain setelah sang kapten, Jordi Amat, dikartu merah pada menit ke-59.

Jordi menerima kartu merah karena melakukan pelanggaran kepada pemain Irak, Youssef Amyn.

Alhasil, Jordi Amat hanya bisa menyaksikan perjuangan rekan-rekannya dari bangku penonton saat menghadapi Filipina.

Eks bek Swansea itu juga tidak akan bisa tampil pada laga perdana ronde ketiga
Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Punya Target Baru

Pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda dijadwalkan akan kembali melakoni laga pada tanggal 5 dan tanggal 10 September 2024, tanggal 10 dan tanggal 15 Oktober 2024, lalu tanggal 14 dan tanggal 19 November 2024.

Selanjutnya pada tahun 2025, skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong akan bertanding pada tanggal 20 dan 25 Maret serta tanggal 5 dan tanggal 10 Juni.

Undian untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan dilakukan di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (27/6/2024).

Proses undian putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia tersebut melibatkan 18 tim yang nantinya akan dibagi ke dalam tiga grup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com