Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Kompas.com - 03/06/2024, 08:06 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, mengaku telah memetik banyak pembelajaran setelah memperkuat timnas U23 Indonesia beberapa waktu lalu.

Hal tersebut disampaikan Marselino dalam sesi jumpa pers usai pertandingan uji coba Indonesia vs Tanzania di Stadion Madya, Jakarta, pada Minggu (2/6/2024).

Pertandingan tersebut dirancang Shin Tae-yong untuk melihat fisik dan kondisi para pemainnya. Timnas Indonesia berbagi hasil seri 0-0 dengan Tanzania.

Dalam laga melawan Tanzania, Marselino mendapat kepercayaan dari pelatih Shin Tae-yong untuk bermain cukup lama hingga menit ke-78.

Marselino merupakan salah satu pemain andalan Shin Tae-yong. Dia tak pernah absen merumput saat bermain di Piala Asia U23 yang dimulai pada April lalu.

Baca juga: Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Tak hanya itu, Marselino masih menjadi pemain kunci Shin Tae-yong saat timnas U23 menjalani laga playoff Olimpiade 2024.

Pemain berusia 19 tahun itu mengaku banyak belajar dari perjalanannya bersama skuad Garuda Muda di Piala Asia U23 2024.

"Saya banyak ambil pelajaran dan pengalaman di Piala Asia U23," kata Marselino.

Menurut Marselino, tak hanya dia yang ambil pelajaran, melainkan keseluruhan skuad pun ikut mengalami pembelajaran.

"Kami berubah secara keseluruhan, secara tim, apalagi kami membawa permainan dari U23 ke senior, dan semua berjalan seimbang dan baik," ucap Marselino.

Baca juga: Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Selain Marselino, cukup banyak pemain Piala Asia U23 2024 yang dipanggil PSSI dan Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday bulan Juni ini.

Nama-nama tersebut antara lain Rafael Struick, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, dan Rizky Ridho.

Seperti diketahui, skuad Garuda berada di Grup F Kualifikasi Piala Dunia sehingga dipertemukan dengan Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024).

Pasukan Shin Tae-yong akan menjamu Irak lebih awal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (6/6/2024) kickoff pukul 16.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Lawan Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Daftar Lawan Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Jelang Olimpiade Paris 2024 Gregoria Kurangi Aktivitas di Media Sosial

Jelang Olimpiade Paris 2024 Gregoria Kurangi Aktivitas di Media Sosial

Badminton
Live Streaming dan Live Analisis Drawing Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Live Streaming dan Live Analisis Drawing Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Kata Montella Usai Bawa Turkiye Lolos 16 Besar Piala Eropa 2024

Kata Montella Usai Bawa Turkiye Lolos 16 Besar Piala Eropa 2024

Internasional
Esport: Pokemon Game Kartu Koleksi Hadir di Program Libur Sekolah

Esport: Pokemon Game Kartu Koleksi Hadir di Program Libur Sekolah

Sports
Taisei Marukawa Resmi Gabung Dewa United

Taisei Marukawa Resmi Gabung Dewa United

Liga Indonesia
Top Skor Euro 2024: Bobol Portugal, Striker Georgia Mikautadze Teratas

Top Skor Euro 2024: Bobol Portugal, Striker Georgia Mikautadze Teratas

Internasional
Hasil Venezuela Vs Meksiko 1-0: Diwarnai Penalti Gagal, La Vinotinto Menang

Hasil Venezuela Vs Meksiko 1-0: Diwarnai Penalti Gagal, La Vinotinto Menang

Internasional
Alasan Malik Risaldi Pilih Persebaya Saat Banyak Tawaran Klub Lain

Alasan Malik Risaldi Pilih Persebaya Saat Banyak Tawaran Klub Lain

Liga Indonesia
Como Incar Rekrutan Impian, Raphael Varane, Bersaing Banyak Klub

Como Incar Rekrutan Impian, Raphael Varane, Bersaing Banyak Klub

Liga Italia
22 Tahun Bertualang di Liga Indonesia, Kini Leonard Tupamahu Jadi Manajer PSS

22 Tahun Bertualang di Liga Indonesia, Kini Leonard Tupamahu Jadi Manajer PSS

Liga Indonesia
Indonesia Vs Laos: Garuda Fokus Taktik, Tetap Waspadai Lawan

Indonesia Vs Laos: Garuda Fokus Taktik, Tetap Waspadai Lawan

Liga Indonesia
Ekspresi Kecewa Ukraina Usai Gugur di Euro 2024 meski Punya 4 Poin...

Ekspresi Kecewa Ukraina Usai Gugur di Euro 2024 meski Punya 4 Poin...

Internasional
Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Mulai 14.00 WIB

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com