Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Kompas.com - 18/04/2024, 22:56 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

Tak hanya itu, Ernando juga beberapa kali melakukan penyelamatan refleks impresif dengan gawang Garuda Muda dibombardir Olyroos, julukan timnas U23 Australia.

Total, Australia U23 melepas 21 tembakan ke gawang, 16 di antaranya dari dalam kotak penalti, dengan Ernando harus sigap melakukan empat penyelamatan.

Selain itu, ia juga tampil solid dalam mengklaim umpan-umpan silang dari para pemain lawan.

4. Gol Bersejarah Komang Teguh

Gol Komang Teguh merupakan yang pertama bagi Garuda Muda di Piala Asia U23. Gol tersebut datang pada laga kedua Timnas U23 Indonesia di turnamen debutnya kini.

Hebatnya, gol Komang tersebut datang dari tembakan tepat sasaran pertama dan satu-satunya pasukan Shin Tae-yong sepanjang laga.

5. Patahkan Catatan Emas Australia di Fase Grup

Timnas U23 Australia tidak menelan satu pun kekalahan pun di fase grup dalam dua turnamen Piala Asia U23 terakhir mereka, 2022 dan 2020.

Alhasil, Garuda Muda memberikan Australia U23 kekalahan pertama di fase grup Piala Asia U23 sejak mereka kalah 0-1 dari Vietnam pada turnamen edisi 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com