Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hormat Del Piero untuk Klopp dan Guardiola, Terima Kasih...

Kompas.com - 11/03/2024, 13:30 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

`

KOMPAS.com - Alessandro Del Piero mengabadikan momen kehangatan Juergen Klopp dan Pep Guardiola dalam laga Liga Inggris Liverpool vs Manchester City.

Duel Liverpool vs Manchester City berlangsung di Anfield, Minggu (10/3/2024) malam WIB.

Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, tak mau ketinggalan untuk menyaksikan laga yang digadang-gadang jadi perrtemuan terakhir Juergen Klopp dan Pep Guardiola di pentas Liga Inggris.

Del Piero merekam momen kehangatan Klopp dan Guardiola setelah pertandingan Liverpool vs Man City berakhir.

Pria yang mengantar Italia juara Piala Dunia 2006 itu menyaksikan partai Liverpool vs Man City melalui laptopnya.

Del Piero kemudian mengabadikan momen-momen terakhir laga dengan ponselnya, yang memperlihatkan sepak pojok Andy Robertson dan momen pelukan Klopp dan Guardiola.

Rekaman video tersebut kemudian diunggah Del Piero di Instagram disertai tulisan dalam bahasa Italia "grazie" yang berarti "terima kasih'.

Baca juga: Del Piero Ungkap Perbedaan Besar Inter Milan dan Juventus

Seperti diketahui, pada musim mendatang Klopp tidak akan bertemu lagi dengan Guardiola di Liga Inggris.

Sebab, sang juru taktik asal Jerman tersebut memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim 2023-2024.

Rvalitas antara Klopp dengan Guardiola mulai terbangun kala keduanya memimpin dua klub besar di Liga Jerman, yakni Borussia Dortmund dan Bayern Muenchen.

Persaingan tersebut lalu berpindah ke Liga Inggris setelah Klopp membesut Liverpool pada 2015 dan Guardiola merapat ke Manchester City setahun berselang.

Baca juga: Kenan Yildiz Ukir Sejarah bersama Juventus, Selebrasi Spesial untuk Del Piero

Klopp dan Guardiola tercatat sudah bertemu sebanyak 30 kali di sepanjang karier.

Dari 30 pertemuan, Klopp berhasil meraih 12 kemenangan atas Guardiola. Di sisi lain, Guardiola tercatat 11 kali membekuk Klopp.

Sementara, tujuh laga sisanya berakhir imbang, termasuk pertemuan terkini pada pekan ke-28 Liga Inggris 2023-2024.

Duel Liverpool vs Man City di Anfield, Minggu (10/3/2024) tuntas dengan skor 1-1.

Man City berhasil unggul terlebih dahulu melalui John Stones pada menit ke-23 setelah menerima umpan sepak pojok Kevin De Bruyne.

Balasan untuk The Reds muncul melalui sepakan penalti Alexis Mac Allister pada menit ke-50.

Baca juga: Liverpool Vs Man City, Kata Klopp Soal Insiden Non Penalti

Hasil imbang ini memaksa Liverpool dan Man City turun peringkat di klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024.

Liverpool turun ke peringkat kedua (64), sedangkan The Citizens melorot ke posisi ketiga (63).  Arsenal kini menyodok ke puncak klasemen dengan 64 poin.

Liverpool dan Man City telah bertemu sebanyak 54 kali di ajang Liga Inggris. Dari 54 pertemuan yang sudah dimainkan, muncul 21 hasil imbang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com