Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Liverpool Lebih Senang jika Arsenal Bekuk Man City di Mata Carragher

Kompas.com - 11/03/2024, 10:15 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan bek Liverpool, Jamie Carragher, menyatakan pendapatnya terkait perburuan gelar Premier League, kasta teratas Liga Inggris, usai hasil imbang antara Liverpool dan Manchester City.

Carragher memprediksi perburuan gelar Liga Premier akan berakhir dan saat ini Arsenal memimpin klasemen dengan selisih gol setelah hasil imbang tersebut.

Laga The Citizens dan The Reds berakhir imbang 1-1 dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield pada Minggu (10/3/2024).

Dalam pertandingan tersebut, pasukan Juergen Klopp mengimbangi skor dan mendominasi babak kedua setelah tertinggal satu gol oleh tim asuhan Pep Guardiola.

Arsenal kini berada di puncak klasemen dengan 64 poin, memiliki poin yang sama dengan Liverpool, tetapi The Gunners unggul selisih gol. 

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Liverpool Vs Man City Imbang, Arsenal di Puncak

The Citizens hanya tertinggal satu poin di peringkat ketiga. Carragher yakin persaingan ketat ini bisa kembali berlangsung hingga hari terakhir musim.

Carragher memuji pertandingan antarkedua tim meskipun dirinya sedikit condong untuk memenangkan Liverpool.

"Pertandingan yang luar biasa. Premier League sangat fantastis. Kedua tim harus bangga dengan penampilan mereka," ujar Carragher dikutip dari SkySports.

Eks pemain The Reds tersebut menyebut pertandingan selanjutnya antara Arsenal dan Man City semakin krusial dalam menentukan arah perburuan gelar.

Menurut dia, Liverpool akan lebih senang jika Arsenal menang atas Man City. 

"Liverpool harus mencari poin untuk mengalahkan mereka, tetapi empat atau lima pertandingan Man City berikutnya akan sulit, meskipun Arsenal berada di puncak,” kata Carragher.

"Saya pikir Liverpool masih lebih suka melihat Arsenal menang atas Man City," lanjut Carragher.

Baca juga: Kesalahan Man City Disorot, Terjebak di Mesin Cuci Anfield

Dia percaya bahwa selisih tiga atau empat poin diperlukan oleh Liverpool dan Arsenal dalam lima sampai enam pertandingan terakhir untuk mengungguli The Citizens.

"Saya pikir jika mengalahkan Arsenal, Man City akan menjadi favorit kuat. Jika Arsenal pergi ke sana dan mendapatkan hasil, saya pikir kita akan melakukan pembicaraan yang sama,” ungkap Carragher.

"Saya merasa Arsenal dan Liverpool memerlukan selisih tiga atau empat poin dalam lima atau enam pertandingan terakhir musim ini jika mereka ingin mengungguli Man City," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com