Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Persib Vs Persija Kickoff 15.00 WIB

Kompas.com - 09/03/2024, 13:30 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel panas yang mempertemukan Persib Bandung dengan Persija Jakarta akan segera tersaji dalam lanjutan pekan ke-28 Liga 1 2023-2024.

Persib akan bersua dengan Persija di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (9/3/2024), dengan kickoff 15.00 WIB.

Link live streaming Persib vs Persija akan tertera di akhir artikel.

Macan Kemayoran, julukan Persija, bangkit dan kembali ke tren kemenangan dengan melibas Dewa United 4-1 pada pekan ke-27.

Patut dicatat, sebelum membekuk Dewa United, Macan Kemayoran mengalami tiga kekalahan beruntun.

Kemenangan atas Dewa United membawa angin segar bagi skuad Persija asuhan Thomas Doll yang bersiap bertamu ke markas Persib.

Baca juga: Prediksi Line Up Persib Vs Persija, Adu Jitu Rencana Hodak dan Doll

Persija bertekad untuk membawa poin penuh dari kandang Persib guna memperbaiki posisi di klasemen.

Persija kini sedang berada di peringkat ke-10 klasemen Liga 1 dengan mengemas 35 poin dari 27 laga.

Kendati demikian, persiapan Persija dalam menuju ke Bandung mengalami gangguan. Mereka harus terkena macet di perjalanan dan menghabiskan waktu hampir enam jam.

"Persiapan H-1 untuk laga besok kurang bagus karena kami harus berada di bus dengan sangat lama. Tapi untuk persiapan sebelumnya cukup bagus,” ujar Thomas Doll, dikutip dari situs Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca juga: Jadwal Liga 1: Persib Vs Persija Hari Ini, Macan Kemayoran Siap Beraksi

Pemain Persija, Maciej Gajos, yang telah pulih dari cedera, siap untuk tampil mengisi starting XI dalam laga akbar kontra Persib.

“Maciej sudah kembali gabung latihan dengan tim, Ondrej Kudela memang baru dua kali mengikuti latihan dan kami menjalani latihan dengan baik usai laga sebelumnya," papar Doll.

Konsistensi Persib dalam dua laga terakhir akan kembali diuji.

Setelah memenangkan dua laga beruntun saat melawan PSIS (3-0) dan RANS Nusantara FC (4-0), Maung Bandung pun bertekad memperpanjang tren positif.

Baca juga: Jadwal Liga 1: Persib Vs Persija Hari Ini, Macan Kemayoran Siap Beraksi

Namun, Bobotoh tidak akan bisa menemani langsung Persib yang bertekad memperpanjang rentetan kemenangan saat menjamu Persija.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com