Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Alami Puasa Kemenangan Terlama di Era Bojan Hodak

Kompas.com - 24/02/2024, 14:02 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung alami puasa kemenangan dalam lima pertandingan terakhir Liga 1 2023-2024 di perburuan tiket Championship Series (empat besar). 

Hasil Barito Putera vs Persib, Jumat (23/2/2024) berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, dalam rangkaian pertandingan pekan ke-25.

Ini merupakan puasa kemenangan terlama sejak pelatih Bojan Hodak menangani Maung Bandung. Persib seakan lupa cara menang setelah menorehkan rekor 14 laga tak terkalahkan. 

Dalam rangkaian tersebut, Persib arahan pelatih asal Kroasia itu pernah mengalami gagal menang hanya dalam tiga pertandingan. 

Baca juga: Barito Putera Vs Persib, Bojan Hodak Jemu Gagal Menang Lagi

Semua datang saat Hodak memimpin klub di putaran pertama, ketika Maung Bandung ditahan imbang Bali United (0-0), dikalahkan Persis Solo (1-2), dan bermain seri lawan Barito Putera (1-1). 

Kini, Persib hanya meraih empat poin tanpa kemenangan dalam lima laga terakhir yang dijalani. 

Lima pertandingan terakhir Persib:

  • Pekan ke-21, Persib 0-0 PSM Makassar
  • Pekan ke-22, Persib 0-2 Persik Kediri 
  • Pekan ke-23, Bali United 0-0 Persib
  • Pekan ke-24, Persib 2-2 Persis Solo
  • Pekan ke-25, Barito Putera 1-1 Persib

Baca juga: Persib Protes Wasit, Kartu Merah Alberto Keliru, VAR Dibutuhkan

Persib sebenarnya hampir bisa mengakhiri paceklik kemenangan saat menghadapi Barito Putera. 

Namun, kemenangan di depan mata sirna oleh gol menit akhirpemain Barito Putera Yuswanto Aditya. 

Marc Klok kapten Persib memandang kartu merah yang diberikan wasit M Erfan Efendi kepada Alberto Rodriguez pada menit ke-70 mengubah segalanya. 

Kalah jumlah pemain membuat Persib terus dalam tekananan, hingga harus menerima hasil imbang.

“Setelah kartu merah semuanya berubah, kami hanya bisa bertahan. Mereka menekan kami, mereka bisa ambil beberapa peluang,” kata Marc Klok. 

“Saya sedih karena pertandingan itu seharusnya kami menangkan, tapi kami harus menerima hasil imbang lagi."

Baca juga: Hampir Kalah dari Persib, Pelatih Barito Putera Bicara Sisi Kesulitan

Gelandang Timnas Indonesia ini jelas tak senang dengan kepemimpinan wasit Erfan Efendi. 

Ia tak habis pikir bagaimana setiap keputusannya yang diambil kerap keliru, dan sedikit menyindir Erfan tak mengerti aturan sepak bola. Ia pun meminta wasit tersebut dievaluasi. 

“Saya tidak senang, seperti coach bilang, wasit ini harus dievaluasi karena banyak keputusan yang tidak saya mengerti,” ungkap Klok. 

“Saya pikir semua tidak mengerti dan mungkin juga dia tidak mengerti aturan sepak bola. Silakan dievaluasi juga,” paparnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com