Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Europa, Roma dan Milan Pastikan Tempat

Kompas.com - 23/02/2024, 06:20 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – AC Milan dan AS Roma masuk ke dalam daftar tim 16 besar Liga Europa 2023-2024.

AC Milan sejatinya tumbang 2-3 dari Rennes dalam leg kedua playoff Liga Europa 2023-2024 pada Jumat (23/2/2024).

Benjamin Bourigeaud menjadi bintang kemenangan Rennes. Ia berhasil membukukan tiga gol pada menit ke-11, 54 penalti, dan 68 penalti.

Di lain sisi, sepasang gol Milan lahir melalui aksi Luka Jovic (22’) dan Rafael Leao (58’).

Baca juga: Rennes Vs Milan: Rossoneri Kalah Lagi, Menderita 13 Kali

Meski demikian, Milan tetap berhasil mengunci tiket 16 besar Liga Europa musim ini karena menang agregat skor 5-3 atas Rennes.

Langkah Milan ke 16 besar Liga Europa 2023-2024 diikuti wakil Italia lainnya, yakni AS Roma besutan Daniele De Rossi.

AS Roma bermain imbang 1-1 saat bertandang ke markas Feyenoord pada leg pertama playoff Liga Europa 2023-2024.

Setelah itu, giliran Roma yang menjamu Feyenoord dalam leg kedua playoff Liga Europa 2023-2024.

Baca juga: Hasil Roma Vs Feyenoord: Serigala ke 16 Besar Liga Europa via Adu Penalti

Roma dan Feyenoord bermain seri 1-1 selama 120 menit sehingga pertandingan dituntaskan melalui babak adu penalti.

Hasilnya, Roma berhasil memenangi pertandingan menghadapi Feyenoord dalam babak adu penalti dengan skor 4-2.

Daftar tim di 16 besar Liga Europa 2023-2024

  • Atalanta
  • Brighton
  • Leverkusen
  • Liverpool
  • Rangers
  • Slavia Praha
  • Villarreal
  • West Ham
  • AC Milan
  • Benfica
  • Freiburg
  • Marseille
  • Qarabag
  • Roma
  • Sparta Praha
  • Sporting CP

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com