Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Sepak Bola Jerman Andreas Brehme Meninggal Dunia

Kompas.com - 20/02/2024, 16:35 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda sepak bola Jerman Andreas Brehme diberitakan meninggal dunia. Kabar itu muncul pada Selasa (20/2/2024) sore WIB. 

Brehme yang lahir di Kota Hamburg meninggal pada usia 63 tahun. Dilansir dari media Jerman, Bild, Brehme meninggal karena serangan jantung.

Selama melakoni karier sepak bola profesional, Brehme pernah memperkuat sejumlah klub ternama, seperti Inter Milan dan Bayern Muenchen.

Bersama Bayern, sang bek kiri berhasil memberikan sumbangsih gelar juara Bundesliga 1986-1987.

Ia juga menjadi andalan Inter Milan dan mampu memenangkan satu gelar juara Serie A Liga Italia 1988-1989.

Ketika telah memasuki periode akhir karier, Brehme sukses mengantar Kaiserslautern juara Bundesliga 1997-1998.

"Andreas Brehme akan selamanya berada di hati kami, sebagai seorang juara Piala Dunia, dan yang paling penting sebagai pribadi yang sangat spesial. Dia akan selamanya menjadi bagian dari keluarga Bayern. Selamat jalan, Andi!" demikian bunyi pernyataan resmi Bayern Muenchen.

"Pemain luar biasa, seorang interista hebat, ciao Andy, legenda untuk selamanya," tulis media sosial Inter.

Baca juga: 35 Hari Jelang Piala Dunia 2022: Andreas Brehme, Pahlawan Tak Terduga Jerman

Salah satu kisah paling gemilang dalam riwayat sepak bola Brehme adalah ketika dirinya mentas di final Piala Dunia 1990 yang mempertemukan Jerman dengan Argentina.

Brehme kala itu menjadi pahlawan kemenangan timnya dan memastikan gelar juara dunia Jerman.

Pada masa itu, Jerman yang masih menggunakan nama Jerman Barat, menumpas perlawanan Argentina di Stadion Olimpico, Roma, pada 8 Juli 1990.

Jerman akhirnya sukses membalas kekalahan dari Argentina di final pada empat tahun sebelumnya dalam ajang Piala Dunia 1986 Meksiko.

Pada laga final Piala Dunia 1986, Jerman takluk 2-3 dari Argentina yang dibela oleh Diego Maradona.

Baca juga: Kilas Balik Piala Dunia 1990: Penalti Andreas Brehme Antar Jerman Tundukkan Argentina

Selang empat tahun, gol penalti Brehme lantas mengantar Tim Panser menang tipis 1-0 atas Argentina pada Piala Dunia 1990.

Hadiah penalti tersebut diberikan kepada Jerman usai Rudi Voeller dilanggar oleh Roberto Sensini.

Brehme berhasil menjalankan tugas meski dirinya bukanlah penendang penalti nomor satu bagi Jerman.

Selama membela timnas Jerman, Brehme tercatat tampil sebanyak 86 kali dan mengemas delapan gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com