Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Asia 2023: Qatar Hadapi Tekanan sebagai Juara Bertahan dan Tuan Rumah

Kompas.com - 12/01/2024, 21:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Qatar tampil di Piala Asia 2023 sebagai juara bertahan dan tuan rumah. Namun, mereka diharapkan bisa tampil lepas sejak laga pertama. 

Qatar akan membuka rangkaian Piala Asia 2023 dengan melawan Lebanon dalam pertandingan Grup A di Stadion Lusail, Jumat (12/1/2024) pukul 23.30 WIB. 

"Kami memainkan Piala Asia sebagai juara bertahan dan di rumah sendiri, jadi kami harus tampil dan menunjukkan kepada para fans bahwa kami serius," kata striker Qatar, Hassan Al Haydos, dikutip dari The Peninsula. 

"Kami membutuhkan suporter lebih dari sebelumnya sejak menit pertama hingga akhir pertandingan. Saya berharap bisa meraih poin sebanyak-banyaknya untuk melaju ke babak selanjutnya," ujarnya. 

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023: Irak Ujian Pertama, Jepang Penutup Grup

Qatar menjadi juara Piala Asia 2019 setelah mengalahkan tim tersukses di kompetisi tersebut, yakni Jepang dengan skor 3-1. 

Meski berstatus juara bertahan, Hassan Al Haydos berharap ia dan rekan-rekannya bisa mengatasi tekanan tersebut. 

"Generasi 2019 meningkatkan level dan ambisi kami. Kami selalu dituntut untuk menang dalam pertandingan dan kejuaraan apa pun yang kami ikuti," ujarnya. 

"Namun, tantangan adalah bagian dari sepak bola dan saya harap kami bisa mengatasi tekanan ini dengan cara yang positif," ungkap Al Haydos. 

Baca juga: Piala Asia 2023: Jelang Lawan Irak, STY Asah Finishing Penyerang Garuda

Sementara itu, Marquez Lopez yang baru menjadi pelatih Qatar pada Desember 2023, bangga bisa memimpin skuad juara Piala Asia. 

Juru taktik asal Spanyol itu menargetkan Qatar kembali menembus final dan mempertahankan gelar juara. 

"Memimpin tim yang menjuarai Piala Asia 2019 adalah suatu kehormatan. Saat mengikuti suatu kompetisi, tujuan utamanya adalah mencapai final," kata Lopez. 

"Para pemain saya sangat menyadari pendekatan saya sebagai pelatih kepala dan tujuan kami tetap sama sejak saya mengambil alih peran ini," ujarnya. 

"Gelar juara pada tahun 2019 memberi kami sebuah keuntungan, menawarkan hal positif tambahan untuk diperjuangkan yaitu mengangkat trofi sekali lagi," kata Lopez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com