Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man United Menderita, City Tembus 3 Besar

Kompas.com - 31/12/2023, 04:42 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Hasil Liga Inggris memuat penderitaan Man United setelah kalah dari Nottingham Forest. Di lain sisi, Man City menembus tiga besar klasemen Liga Inggris.

Man United tumbang 1-2 dari Nottingham Forest dalam pekan ke-20 Premier League, kompetisi tertinggi Liga Inggris 2023-2024.

Laga Nottingham vs Man United berlangsung di Stadion City Ground pada Minggu (31/12/2023) dini hari WIB.

Sepasang gol milik Nottingham Forest dibukukan Nicolas Dominguez (64’) dan Morgan Gibbs-White (82’).

Baca juga: Hasil Nott Forest Vs Man United 2-1, Setan Merah Terima Kekalahan ke-14

Man United hanya mampu membalas sekali lewat kontribusi Marcus Rashford pada menit ke-78.

Kekalahan dari Nottingham membuat Man United menderita. Sebab, pasukan Erik ten Hag itu telah mencatatkan sembilan kekalahan di Liga Inggris musim ini.

Menurut Opta, ini kali pertama Man United sembilan kali kalah dalam 20 laga pertama di Liga Inggris sejak 1989-1990.

Jumlah kekalahan tersebut sama dengan yang didapatkan Man United di Premier League sepanjang 2022-2023.

Baca juga: Nottingham Vs Man United, Ambisi Akhir Tahun Setan Merah

Hasil-hasil minor yang diperoleh di Premier League 2023-2024 membuat Man United mesti menerima kenyataan berada di luar lima besar papan klasemen.

Man United bertengger di peringkat ketujuh klasemen Liga Inggris seusai mengumpulkan 31 poin dari 20 pertandingan.

Beralih ke laga lain, Man City menorehkan hasil gemilang saat mengalahkan Sheffield United via skor 2-0 dalam pekan ke-20 Liga Inggris.

Bertanding di Stadion Etihad pada Sabtu (30/12/2023), Rodri (14’) dan Julian Alvarez (61’) menjadi aktor keberhasilan Man City menang atas Sheffield.

Baca juga: Hasil Man City Vs Sheffield United 2-0: The Citizens Salip Arsenal, Dekati Liverpool

Kemenangan atas Sheffield United membuat Man City merangsek ke tiga besar klasemen Liga Inggris 2023-2024.

Man City sekarang ini bercokol di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris setelah mengumpulkan 40 poin dari 19 laga.

Man City hanya berjarak dua angka dari Liverpool dan Aston Villa yang berurutan menempati posisi pertama dan kedua via torehan serupa 42 poin.

Hasil Liga Inggris

  • Luton 2-3 Chelsea
  • Crystal Palace 3-1 Brentford
  • Man City 2-0 Sheffield United
  • Aston Villa 3-2 Burnley
  • Wolves 3-0 Everton
  • Nottingham 2-1 Man United

Klasemen Liga Inggris

No Klub D M S K -/+ P
1
Liverpool
19 12 6 1 23 42
2
Aston Villa
20 13 3 4 16 42
3
Man City
19 12 4 3 24 40
4
Arsenal
19 12 4 3 18 40
5
Tottenham
19 11 3 5 11 36
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (31/12/2023) pukul 04:21 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com