Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Buka Suara soal Thom Haye dan Maarten Paes

Kompas.com - 20/12/2023, 08:01 WIB
Muhammad Reza Triatmodjo,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan pandangannya terkait menunggu kedatangan dua pemain, Thom Haye dan Maarten Paes, untuk menjalani proses naturalisasi oleh PSSI.

Menurut Shin Tae-yong, kemampuan yang dimiliki Thom Haye dan Maarten Paes diharapkan dapat memberikan kekuatan tambahan bagi timnas Indonesia.

Thom Haye, yang berperan sebagai gelandang bertahan, saat ini bermain untuk klub Liga Belanda, SC Heerenveen, sejak Januari 2022.

Selama periode ini, pemain berusia 28 tahun tersebut telah tampil dalam 66 pertandingan, mencetak lima gol, dan memberikan 10 assist.

Baca juga: TC ke Turkiye, Alasan Shin Tae-yong Pilih Uji Coba Lawan Libya dan Iran

Sementara itu, Maarten Paes, seorang kiper yang kini bermain untuk klub Liga Amerika Serikat, FC Dallas, bergabung dengan tim tersebut pada Juli 2022. Dia telah mencatatkan 70 penampilan bersama FC Dallas.

Shin Tae-yong menekankan kedatangan mereka dapat memperkuat skuad timnas.

"Pemain-pemain itu ada darah Indonesia, kalau bisa membentuk skuad tim lebih baik, kenapa tidak?" kata Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.com

Dia juga menegaskan pentingnya kerja sama dan usaha bersama, terutama dari mereka yang memiliki keterikatan dengan Indonesia.

"Jangan pernah ada yang memakai standar, kita harus bekerja sama dan berusaha sama-sama, apalagi punya darah Indonesia," tuturnya.

Baca juga: Shin Tae-yong soal Panggil Arhan ke Timnas Indonesia: Saya Tak Mau Performanya Mati...

"Ini proyek yang sedang dijalani Erick (Thohir) dengan tujuan yang sangat baik untuk Indonesia. Jadi, lihat saja situasinya ke depan seperti apa," kata pelatih asal Korea Selatan itu.

Pada waktu sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, juga telah menyoroti kedatangan Thom Haye dan Maarten Paes. Dia menyatakan PSSI sedang menunggu kedatangan keduanya.

"Kami masih menunggu juga Thom Haye, dia gelandang bertahan, dia juga ingin sepertinya," kata Menteri BUMN tersebut di Instagram pribadinya, Sabtu (16/12/2023).

"Sama Maarten Paes, kiper utama di FC Dallas Amerika, ditunggulah."

Erick juga menekankan pentingnya kolaborasi dan keyakinan bersama untuk membangun tim nasional Indonesia.

"Jangan kesusu, tetapi yang penting semua yang percaya buat bangun tim nasional, ayo, bangun Indonesia," kata Menteri BUMN itu.

Baca juga: Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On Tinggal Tunggu Waktu Ambil Sumpah WNI

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Liga Indonesia
Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com