Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debut Kurang Beruntung Kevin Ray Mendoza di Persib, Beda dengan Teja

Kompas.com - 15/12/2023, 15:00 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penampilan debut Kevin Ray Mendoza di Persib Bandung berjalan antiklimaks. Ia langsung kemasukan dua gol saat melawan Persik Kediri, Minggu (10/12/2023).

Partai pekan ke-22 Liga 1 antara Persib vs Persik digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

Kevin Ray Mendoza yang didatangkan pada bursa transfer paruh musim, sempat membuat Bobotoh terpukau di babak pertama dengan beberapa penyelamatan krusial. 

Berdasarkan catatan statistik, Mendoza total melakukan tujuh penyelamatan di pertandingan itu. Namun, sang kiper asal Filipina harus kebobolan dua gol lewat situasi bola mati, Persib pun kalah 0-2. 

Debut Mendoza memang tak semulus Teja Paku Alam yang didatangkan Persib pada awal Liga 1 2020. 

Baca juga: Pengakuan Hodak dan Kevin Ray Mendoza Usai Debut Berujung Kekalahan Persib

Teja melakukan debut fantastis di kandang sendiri. Kala itu, Persib masih berkandang di Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, pada 1 Maret 2020. 

Teja langsung mencatat clean sheet dalam kemenangan 3-0 Persib atas Persela Lamongan pada pekan pertama Liga 1 2020.

Ia lalu mengalami cedera dislokasi jari pada pekan ke-3, sehingga kemudian absen melawan PSS Sleman. 

Musim ini, di Liga 1 2023-2024, Mendoza dan Teja sama-sama bersaing untuk satu tempat utama di Persib. 

Teja Paku Alam kembali mendapatkan tempat utama di starting eleven Persib saat menghadapi Persikabo 1973 dalam pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2023-2024, Sabtu (16/9/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). KOMPAS.com/Adil Nursalam Teja Paku Alam kembali mendapatkan tempat utama di starting eleven Persib saat menghadapi Persikabo 1973 dalam pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2023-2024, Sabtu (16/9/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Baca juga: Enggan Kalah Beruntun, Persib Akan Bertarung demi Akhir Tahun Bahagia

Bojan Hodak menghadirkan Kevin Ray Mendoza, eks anak asuhnya saat membesut Kuala Lumpur City FC, untuk menghidupkan aroma kompetisi, sehingga Teja harus terus meningkatkan level permainan sebagai kiper. 

“Dia merupakan penjaga gawang level atas dan akan mendorong Teja (Paku Alam). Teja juga akan mendorong Mendoza dan tidak ada masalah,” kata Hodak. 

Bek Persib, Nick Kuipers, menilai rekan barunya di lini pertahanan, yakni Kevin Ray Mendoza, sedang tidak beruntung, karena harus menghadapi penalti Persik yang diberikan wasit pada awal babak kedua. 

Mendoza dianggap menjatuhkan Renan Silva di dalam kotak terlarang. Ia kemudian juga gagal mengantisipasi eksekusi penalti Renan.

Maung Bandung semakin terjatuh saat sepakan bebas Anderson Carneiro bersarang ke gawang Kevin Ray Mendoza. 

Baca juga: Menanti Dampak Stefano Beltrame Usai Persib Kehilangan Madinda...

“Saya rasa kami berkomunikasi dengan bagus dan dia juga bermain dengan bagus. Terutama di babak pertama kemarin,” kata Kuipers soal Kevin Ray Mendoza. 

“Tentunya dia hanya kurang beruntung dengan penalti yang diberikan. Tapi ini sepak bola, terkadang hal seperti ini terjadi bagi bek maupun penjaga gawang,” paparnya.  

“Jika sekali melakukan kesalahan maka itu langsung berdampak krusial. Tapi kami paham, ini adalah bagian dari sepak bola,” tuturnya menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com