Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Madura United Vs Barito Putera, Tuan Rumah Menang Telak 4-1

Kompas.com - 10/12/2023, 17:05 WIB
Sehan Gerin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Madura United berhasil kembali dari ketertinggalan dan mengamankan tiga poin ketika menjamu Barito Putera di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Minggu (10/12/2023) pukul 15.00 WIB.

Madura United yang tertinggal lebih dulu karena gol dari Gustavo Tocantins (28') berhasil mengamankan tiga poin penting berkat gol dari Malik Risaldi (41'), Jaja (66'), Dalberto (90+4'), serta gol dari Francisco Rivera (90+7'). 

Madura United bermain lebih terbuka sejak awal, memanfaatkan sisi sayap untuk membangun serangan. Madura United memaksa Barito Putera bermain lebih bertahan.

Baca juga: Sikap Madura United Soal Presiden Klub yang Terjerat Kasus Korupsi

Namun, Madura United justru dihukum Barito Putera terlebih dahulu akibat permainan mereka yang terlalu agresif.

Pada menit ke-28, Gustavo Tocantins yang berada di depan gawang Madura United berhasil memaksimalkan umpan yang dia dapat dengan melakukan tap in.

Barito Putera yang tertekan justru mampu mencuri keunggulan. Skor berubah menjadi 1-0 untuk Barito Putera.

Dua menit berselang, pada menit ke-30, Buyung Ismu sempat diberi kartu merah karena dinilai melakukan dorongan terhadap Malik Risaldi saat dia menjadi pemain bertahan terakhir.

Namun, setelah dicek kembali dan didiskusikan oleh para wasit, kartu merah Buyung Ismu dicabut dan diganti menjadi kartu kuning karena dorongan yang terjadi terlalu minim.

Setelah tertinggal, Madura United bermain lebih agresif dan akhirnya itu berbuah manis pada menit ke-40.

Malik Risaldi yang berada di posisi yang tepat memanfaatkan bola sundulan Francisco Rivera yang terkena tiang dan melepaskan sepakan dari jarak dekat.

Madura United menyamakan kedudukan, skor berubah menjadi 1-1.

Setelah skor kembali imbang, Barito dipaksa untuk kembali bermain menyerang tapi sayangnya, skor tidak berubah hingga akhir babak pertama.

Skor imbang 1-1 menutup babak pertama laga antara Madura United melawan Barito Putera.

Baca juga: Klasemen Liga 1: Persib Kembali ke Peringkat 2, Borneo FC Nyaman di Puncak

Memasuki babak kedua, Madura United mendapat penalti setelah bagas Kaffa melanggar Dalberto di kotak terlarang.

Madura United menunjuk Jaja sebagai eksekutor penalti pada menit ke-45, pemain yang memiliki nama asli Hugo Gomes itu sukses menjalankan tugasnya dan merebut keunggulan.

Skor berubah menjadi 2-1 untuk Madura United.

Setelah keunggulan tersebut, Madura United mencoba untuk menurunkan intensitas permainan. Madura United memilih bermain aman untuk menjaga keunggulan.

Pada akhir pertandingan, tepatnya menit ke-89, Renan Alves dinilai melakukan pelanggaran ke kiper Madura United.

Akibat pelanggaran itu, dia mendapat kartu kuning kedua sehingga berarti Renan Alves diusir dari lapangan.

Madura United akhirnya berhasil menambah keunggulan pada menit ke-90+4 melalui Dalberto yang berhasil memanfaatkan momen 1 lawan 1 dengan Ega Rizky.

Pada akhir perpanjangan waktu, tepatnya menit ke-90+7, Madura united kembali menambah keunggulan lewat Franisco Rivera yang memanfaatkan kekacauan lini pertahanan Barito Putera.

Pertandingan berakhir dengan skor 4-1, sebuah kemenangan penting bagi Madura United.

Susunan pemain:

Madura United (4-3-3): Lucas Frigeri; Novan Sasongko, Fachruddin Aryanto, Cleberson Martins, Alexvan Djin; Francisco Rivera, Jacob Mahler, Hugo Gomes; Malik Risaldi, Salim Tuharea, Dalberto Luan Belo.

Pelatih: Mauricio Souza

Barito Putera (4-4-2): Ega Rizky; Buyung Ismu, Carli de Murga, Renan Alves, Bagas Kaffa; Murilo Mendes, Mike Ott, Hasim Kipuw, Rizky Pora; Gustavo Tocantins, Eksel Runtukahu.

Pelatih: Rahmad Darmawan 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com