KOMPAS.com - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, menjadi bintang lapangan saat timnya berhasil mengalahkan Lyon pada lanjutan laga Ligue 1, kasta teratas Liga Perancis.
Laga Lyon vs PSG yang berlangsung di Groupama Stadium itu berakhir dengan skor 1-4 untuk kemenangan tim tamu, PSG, Senin (4/9/2023) dini hari WIB.
Pada pertandingan ini, Kylian Mbappe mencetak dua gol, yakni pada menit keempat (pen) dan pengujung babak pertama, menit 45+2.
Tendangan penalti diberikan untuk Les Parisiens, julukan PSG, setelah Manuel Ugarte dijatuhkan kapten Lyon, Corentin Tolisso.
Baca juga: Kalah Bersaing, Mbappe Gagal Jadi Kapten PSG
Kylian Mbappe melaksanakan tugasnya sebagai algojo penalti dengan baik sehingga membawa PSG membuka skor dengan unggul 1-0.
Kemudian, PSG berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-20 via Achraf Hakimi setelah "bermain satu-dua" dengan Ousmane Dembele.
Selanjutnya, Marco Asensio mengubah skor menjadi 3-0 pada menit ke-38 sebelum Mbappe menunjukkan dominasi PSG melalui gol keempat.
Tolisso mencetak gol hiburan untuk Lyon pada babak kedua dari titik penalti pada menit ke-74.
Baca juga: Hasil PSG Vs Lens 3-1: Mbappe Terus Bersinar Usai Ditinggal Messi dan Neymar
Hasil ini membuat PSG kini berada di peringkat kedua dengan raihan delapan poin, hasil dari dua kali menang dan dua kali imbang dalam empat laga.
PSG tertinggal dua poin dari AS Monaco yang berada di puncak klasemen Ligue 1.
Adapun Lyon kini berada di peringkat kelima dengan tujuh poin dari lima kali bertanding.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.