Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Liga 1: Persebaya Vs Persikabo, PSS Vs Persija

Kompas.com - 04/08/2023, 11:31 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liga 1 2023-2024 hari ini menyajikan empat laga. Adapun jadwal siaran langsung Liga 1 tersedia di bagian akhir artikel. 

Ada dua pertandingan yang digelar pukul 15.00 WIB, yakni Dewa United vs Persis di Indomilk Arena dan Persebaya vs Persikabo di Stadion 

Melihat performa pada pekan sebelumnya, Dewa United lebih diungglkan. Skuad asuhan pelatih Jan Olde Riekerink itu baru menderita satu kekalahan dari lima laga. 

Empat pertandingan lainnay berakhir dengan tiga kemenangan dan satu seri. Hasil itu membuat Dewa United berada di urutan keempat klasemen Liga 1 dengan 10 poin. 

Baca juga: Hasil Liga 1 Persita Vs Bhayangkara FC 0-1: Kalah, Pendekar Cisadane Tetap Papan Atas

Sementara itu, Persis menghuni zona merah tepatnya di urutan ke-16 dengan lima poin hasil satu kemenangan, dua seri, dan dua kekalahan. 

Berlanjut ke Persebaya vs Persikabo, kedua tim tersebut berada di atas Persis. Persebaya dan Persikabo berurutan menempati peringkat ke-14 dan ke-15 dengan jumlah poin 5. 

Namun, Persikabo punya modal lebih bagus menjelang laga pekan keenam. Mereka bermain imbang 2-2 melawan Persita minggu lalu. 

Adapun Persebaya mengalami kekalahan 0-1 saat bertandang ke markas Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno. . 

Baca juga: Kata Thomas Doll dan Witan Soal Performa Maciej Gajos di Persija

Liga 1 2023-2023 dilanjutkan dengan duel Borneo vs RANS Nusantara di Stadion Segiri dan PSS vs Persija di Stadion Maguwoharjo yang dimainkan bersamaan pukul 19.00 WIB. 

Pelatih Persija, Thomas Doll, mengungkapkan skuadnya dalam atmosfer positif setelah kemenangan atas Persebaya. 

Ia juga sudah mempersiapkan anak didiknya agar bisa meraih tiga poin lagi sekaligus memutus tren negatif di kandang lawan. 

Persija belum pernah menang dalam dua laga tandang musim ini. Mereka imbang 0-0 melawan Persikabo dan kalah 0-1 dari Persita

"Sekarang kami sudah siap dan sedikit melakukan perubahan karena pada pertandingan tandang kami belum meraih kemenangan, termasuk pada laga (tandang) terakhir," katanya.

"Ini sekali lagi laga yang sangat penting. Saya harap kami ingin kembali ke Jakarta dengan sukses. Ditambah pemain juga ingin melakukan permainan terbaik besok," ujar Thomas Doll. 

Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2023-2024

Hanya dua pertandingan yang akan disiarkan langsung di Indosiar, yakni duel Persebaya vs Persikabo pukul 15.00 WIB dan PSS vs Persija pukul 19.00 WIB. 

Namun, kedua laga tersebut sekaligus duel Dewa United vs Persis dan Borneo vs RANS Nusantara dapat disaksikan melalui tayangan streaming di Vidio.com. 

Jadwal Liga 1 2023-2024, Jumat (4/8/2023)

  • 15.00 WIB - Dewa United vs Persis Solo
  • 15.00 WIB - Persebaya Surabaya vs Persikabo 1973
  • 19.00 WIB - Borneo vs RANS Nusantara
  • 19.00 WIB - PSS Sleman vs Persija Jakarta
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com