Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Sedih Masa Lalu Dele Alli Dibantah Ibu, Sebut Semua Kebohongan

Kompas.com - 17/07/2023, 12:42 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Ibu dari Dele Alli, Denise Alli, membantah tudingan-tudingan negatif soal masa lalu menyulitkan yang disampaikan oleh sang anak.

Sebelumnya, Dele Alli menceritakan masa kelamnya saat masih muda dalam sesi wawancara eksklusif bersama eks pemain Manchester United, Gary Neville.

Video wawancara Dele Alli dengan Neville kemudian diunggah melalui saluran YouTube The Overlap pada Kamis (13/7/2023) lalu.

Pesepak bola yang kini berstatus sebagai pemain Everton tersebut mengaku akan beberapa hal negatif yang pernah dialaminya, seperti kecanduan obat tidur, dilecehkan saat masih berusia enam tahun, dan diadopsi oleh sebuah keluarga.

Baca juga: Kisah Kelam Dele Alli: Kecanduan Obat Tidur, Nyaris Pensiun Dini, Dicap Malas Mourinho

Menanggapi tudingan-tudingan tersebut, Denise membantah semua hal tersebut dalam sesi wawancara bersama dengan media Perancis, OJBSPORT.

"Saya disebut menderita kecanduan alkohol dan meninggalkan dia karena tidak bisa merawatnya. Namun, itu semua adalah bohong," ujar Denise dalam sesi wawancara tersebut, dilansir dari Marca.

"Saya ingin memberinya kesempatan untuk mewujudkan mimpinya, tetapi dia tetaplah anak saya dan saya akan selalu ada ketika dia membutuhkan ibunya," ujarnya.

Denise juga membantah keras bahwa Dele pernah diadopsi oleh sebuah keluarga. Dia juga menyebutkan, pernyataan bahwa Dele pernah "dibuang" ke Afrika sebagai sebuah kebohongan besar.

Baca juga: Cinta Everton dan Pochettino di Balik Kisah Kelam Dele Alli

"Dele tidak pernah diadopsi oleh siapa pun. Ketika umur tujuh tahun, dia bersekolah di salah satu sekolah terbaik di Lagos. Dia tidak pernah dikirim ke Afrika untuk didisiplinkan," katanya.

"Itu adalah kebohongan yang sangat terang-terangan. Dia memiliki sopir yang menjemputnya setiap hari dari sekolah," ucapnya.

Halaman:
Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Mali Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Sepak Bola Bahagia, Benamkan Argentina di Manahan

Mali Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Sepak Bola Bahagia, Benamkan Argentina di Manahan

Sports
Final Piala Dunia U17 2023: Pelatih Perancis Puji Indonesia, Terpesona Solo dan Jakarta

Final Piala Dunia U17 2023: Pelatih Perancis Puji Indonesia, Terpesona Solo dan Jakarta

Internasional
Newcastle Vs Man United: Ten Hag Percaya Onana, Dibela Pakai Statistik

Newcastle Vs Man United: Ten Hag Percaya Onana, Dibela Pakai Statistik

Liga Inggris
Link Live Streaming Jerman Vs Perancis, Final Piala Dunia U17 2023 Malam Ini

Link Live Streaming Jerman Vs Perancis, Final Piala Dunia U17 2023 Malam Ini

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Newcastle Vs Man United di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Newcastle Vs Man United di Liga Inggris

Liga Inggris
Persib Vs PSM: Memori Pahit Runtuhnya Rekor Tak Terkalahkan

Persib Vs PSM: Memori Pahit Runtuhnya Rekor Tak Terkalahkan

Liga Indonesia
Final Piala Dunia U17: Jerman di Ambang Sejarah, Rileks Lawan Perancis

Final Piala Dunia U17: Jerman di Ambang Sejarah, Rileks Lawan Perancis

Internasional
Ketika Ronaldo Tebar Ciuman Usai Diteriaki 'Messi, Messi, Messi'...

Ketika Ronaldo Tebar Ciuman Usai Diteriaki "Messi, Messi, Messi"...

Liga Lain
Sinergitas Kunci Kesuksesan Piala Dunia U17 2023 Indonesia

Sinergitas Kunci Kesuksesan Piala Dunia U17 2023 Indonesia

Internasional
Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis: Ujian Tembok Ayam Jantan

Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis: Ujian Tembok Ayam Jantan

Internasional
Milan Vs Frosinone, Pioli Jawab Maldini: Saya Tak Sendiri…

Milan Vs Frosinone, Pioli Jawab Maldini: Saya Tak Sendiri…

Liga Italia
Jadwal Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Penentuan Juara Malam Ini

Jadwal Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Penentuan Juara Malam Ini

Internasional
AC Milan Diguncang Maldini: Misteri Pemecatan, Konsep 35 Halaman Tanpa Jawaban

AC Milan Diguncang Maldini: Misteri Pemecatan, Konsep 35 Halaman Tanpa Jawaban

Liga Italia
Al Hilal Vs Al Nassr: Mitrovic Bintang, Ronaldo dkk Dilibas 10 Pemain

Al Hilal Vs Al Nassr: Mitrovic Bintang, Ronaldo dkk Dilibas 10 Pemain

Liga Lain
Klasemen Liga Italia: Juventus Pertama, Dibuntuti Duo Milan

Klasemen Liga Italia: Juventus Pertama, Dibuntuti Duo Milan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com