KOMPAS.com - Turnamen Piala Dunia U20 2023 telah dimulai di Argentina pada Minggu (21/5/2023) dini hari WIB.
Jadwal Piala Dunia U20 2023 hari pertama menyajikan empat pertandingan termasuk yang melibatkan tuan rumah Argentina.
Timnas Argentina U20 yang berada di Grup A lebih dulu menghadapi Uzbekistan di Stadion Unico Madre de Ciudades dini hari tadi pukul 04.00 WIB.
Duel Argentina vs Uzbekistan tersebut berakhir dengan skor 2-1. Argentina meraih kemenangan berkat gol Alejo Veliz dan Valentin Carboni.
Baca juga: Daftar Juara Piala Dunia U20, Argentina Negara Tersukses
Sementara itu, laga Grup A lainnya mempertemukan Selandia Baru dan Guatemala. Selandia Baru menang tipis 1-0 lewat gol Norman Garbett.
Hasil tersebut membuat Argentina memimpin klasemen Grup A dengan raihan tiga poin.
Mereka unggul jumlah gol atas Selandia Baru yang menghuni peringkat kedua dengan perolehan poin yang sama.
Adapun Slovakia memuncaki klasemen Grup B setelah mengalahkan Fiji dengan skor 4-0. Amerika Serikat menyusul di posisi kedua berkat kemenangan 1-0 atas Ekuador.
Jadwal Piala Dunia U20 selanjutnya menyajikan laga-laga Grup C dan Grup D yang berlangsung pada Senin (22/5/2023) dini hari WIB.
Keempat pertandingan itu adalah Nigeria vs Dominika, Israel vs Kolombia, Italia vs Brasil, dan Senegal vs Jepang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.