Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Champions: Man City dan Inter Susul Madrid-Milan ke Semifinal

Kompas.com - 20/04/2023, 04:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Manchester City dan Inter Milan berhasil menyusul Real Madrid dan AC Milan untuk menembus semifinal Liga Champions 2022-2023.

Man City dan Inter Milan sukses menyegel tiket semifinal Liga Champions musim ini setelah menyingkirkan lawan mereka masing-masing pada leg kedua perempat final, Rabu (19/4/2023) atau Kamis dini hari WIB.

Dalam laga leg kedua yang berlangsung di Allianz Arena, Man City bermain imbang 1-1 dengan Bayern.

Gol The Citizens lahir lewat striker andalan mereka, Erling Haaland, pada menit ke-57.

Proses gol tersebut tercipta via serangan balik efektif. Usai mengecoh bek Bayern, Haaland lalu menghunjam gawang lawan dengan tendangan kaki kirinya.

Adapun gol balasan Bayern tercipta via tendangan penalti Kimmich pada menit ke-83.

Baca juga: Hasil Bayern Vs Man City: Haaland Ukir Rekor, Madrid Vs Man City di Semifinal!

Atas hasil ini, secara keseluruhan agregat, Man City unggul telak 4-1 atas Bayern karena sebelumnya pada leg pertama di kandang, pasukan Pep Guardiola itu menang 3-0.

Untuk selanjutnya, pada semifinal, Man City akan menghadapi Real Madrid.

Pada laga lainnya, Inter Milan berhasil lolos ke semifinal dan akan menjalani duel sesama wakil Italia di semifinal melawan AC Milan.

Inter menembus babak empat besar Liga Champions setelah main imbang dengan skor 3-3 di Stadion Giuseppe Meazza.

Gol Inter dicetak oleh Barella pada menit ke-14, Martinez menit ke-66, dan Correa (78').

Adapun gol Benfica ke gawang Inter dicetak oleh Aursnes pada menit ke-38, Antonio Silva (86'), dan Musa 90+5.

Baca selengkapnya: Hasil Inter Vs Benfica 3-3: Nerazzurri Susul AC Milan, Derby della Madonnina di Semifinal Liga Champions 

Berkat hasil ini, Inter berhak tampil di semifinal setelah unggul agregat dengan skor 5-3. Sebelumnya, Inter menang 2-0 pada leg pertama.

Hasil Liga Champions, Kamis (20/4/2023) dini hari WIB

Bayern 1-1 Man City (Man City unggul agregat 4-1)

Inter Milan 3-3 Benfica (Inter unggul agregat 5-3)   

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com