Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Top Skor Liga Inggris: Erling Haaland Lewati Catatan Ronaldo

Kompas.com - 16/04/2023, 07:21 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Manchester City, Erling Haaland, kian menjauh dalam persaingan top skor Premier League atau Liga Inggris 2022-2023. 

Erling Haaland menambah pundi-pundi golnya setelah mengantarkan Man City mengalahkan Leicester pada pekan ke-31 Liga Inggris musim ini. 

Pertandingan Man City vs Leicester City yang berlangsung di Stadion Etihad, Sabtu (15/4/2023), berakhir dengan skor 3-1. 

Setelah gol pembuka dari John Stones, Erling Haaland menggandakan keunggulan Man City pada menit ke-13 melalui titik putih atau penalti. 

Baca juga: Hasil Man City Vs Leicester: The Citizens Menang 3-1, Haaland Samai Mo Salah

Haaland kembali merusak jala gawang The Foxes, julukan Leicester City, pada menit ke-25. 

Menerima umpan terobosan Kevin De Bruyne, Haaland dengan tenang melakukan penyelesaian akhir dari dalam kotak penalti lawan.

Dua gol ke gawang Leicester menambah pundi-pundi gol Haaland menjadi 32 di Premier League musim ini.

Jumlah itu membuat Haaland melewati catatan gol dalam satu musim di Premier League milik Cristiano Ronaldo (31) pada musim 2007-2008. 

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Lampard Belum Sumbang Poin, Man City Ancam Arsenal

Haaland juga setara dengan Mohamed Salah (Liverpool) yang memegang rekor gol terbanyak selama semusim Premier League dengan total 38 laga pada 2017-2018.

Dengan delapan laga tersisa yang harus dimainkan Man City di Premier League 2022-2023, Haaland hanya membutuhkan dua gol lagi untuk menyamai rekor gol terbanyak dalam semusim Liga Inggris. 

Rekor tersebut masih dipegang oleh Andy Cole (1993-1994) dan Alan Shearer (1994-1995) yang mencatatkan 34 gol. 

Daftar Top Skor Liga Inggris 2022-2023

  • 32 gol - Erling Haaland (Manchester City)
  • 23 gol - Harry Kane (Tottenham Hotspur)
  • 18 gol - Ivan Toney (Brentford)
  • 15 gol - Marcus Rashford (Manchester United)
  • 14 gol - Gabriel Martinelli (Arsenal), Ollie Watkins (Aston Villa)
  • 13 gol - Mohamed Salah (Liverpool)
  • 12 gol - Bukayo Saka (Arsenal)
  • 11 gol - Miguel Almiron (Newcastle United), Aleksandar Mitrovic (Fulham), Rodrigo (Leeds United)
  • 10 gol - Harvey Barnes (Leicester City), Callum Wilson (Newcastle United), Martin Odegaard (Arsenal)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com