Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cetak Empat Gol, Romelu Lukaku Terlahir Kembali di Timnas Belgia

Kompas.com - 29/03/2023, 10:52 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Timnas Belgia, Romelu Lukaku, menorehkan performa impresif dalam jeda internasional kali ini.

Di bawah asuhan pelatih anyar Domenico Tedesco, Lukaku mencetak satu gol saat Belgia menumbangkan Jerman 3-2 dalam laga persahabatan di Stadion RheinEnergie, Cologne, Jerman pada Rabu (29/3/2023) dini hari WIB.

Penyerang Inter Milan tersebut mencetak gol pada menit kesembilan, sementara dua gol Belgia lainnya dicetak oleh Yannick Carrasco (6') dan kapten tim, Kevin De Bruyne (78').

Adapun dua gol dari Tim Panzer, julukan Timnas Jerman, dicetak oleh Niclas Fullkrug (44') dari titik penalti dan Serge Gnabry (87').

Baca juga: Morata dan De Bruyne Pimpin Timnas Spanyol dan Belgia Masuk Era Baru Jelang Kualifikasi Euro 2024

Hasil 3-2 untuk kemenangan Belgia atas Jerman turut menjadi rekor positif tersendiri bagi The Red Devils, julukan Timnas Belgia.

Kemenangan yang diraih oleh Lukaku dkk ini menjadi perdana bagi Timnas Belgia atas Die Mannschaft sejak tahun 1954.

Gol Lukaku melawan Jerman menjadi yang keempat bagi pemain berusia 29 tahun tersebut dalam dua pertandingan terakhir bersama Timnas Belgia.

Sebelumnya, pemain yang pernah membela Everton dan Man United tersebut sukses menyapu bersih gol kemenangan Belgia atas Swedia dengan skor 3-0.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Euro 2024: Perancis dan Belgia Pesta, Lukaku Hattrick

Lukaku mencetak gol pada menit ke-35, ke-49 dan ke-82 dalam pertandingan yang juga menjadi ajang kembalinya Zlatan Ibrahimovic ke Timnas Swedia di Stadion Friends Arena, Stockholm.

Sebelumnya, pemain dengan tinggi 1,91 meter tersebut sempat seret gol bersama dengan Timnas Belgia.

Selain itu, Lukaku juga kerap dilanda cedera seperti hamstring, engkel, dan otot paha, sehingga dirinya banyak absen membela Belgia dalam Nations League

Adapun terakhir kali eks pemain West Bromwich Albion tersebut mencatatkan nama di papan skor ketika Belgia kalah 2-3 dari Prancis pada Oktober 2021 di babak semifinal Nations League 2020-2021.

Baca juga: Eden Hazard Pensiun dari Timnas Belgia, Fokus untuk Keluarga

Penyegaran dari skuad Belgia yang sempat dilanda masalah pasca-Piala Dunia 2022 Qatar diyakini memiliki dampak signifikan.

Penunjukkan Domenico Tedesco sebagai pelatih kepala timnas yang baru menggantikan Roberto Martinez sejauh ini dianggap berhasil mengembalikan tren positif Belgia yang sempat hilang di Piala Dunia 2022.

Selanjutnya, Belgia akan kembali menjalani pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2024 di bulan Juni ini dengan menghadapi Austria (18/6/2023) dan Estonia (21/6/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com