Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asosiasi Sepak Bola Fiji Minta Maaf, Pulangkan Pemain yang Pukul Frengky Missa

Kompas.com - 18/02/2023, 17:45 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Asosiasi Sepak Bola Fiji (FFA) meminta maaf atas tindakan indsipliner pemain mereka saat bertanding melawan timnas U20 Indonesia.

Permintaan maaf itu disampaikan FFA melalui laman resmi mereka, satu hari setelah laga timnas U20 Indonesia vs Fiji, tepatnya pada Sabtu (18/2/2023).

Persatuan Sepak Bola Fiji kecewa dengan ketidakdisiplinan timnas U20 kami dalam pertandingan melawan tim Indonesia U20 tadi malam," demikian pernyataan FFA.

"Kami dengan tulus meminta maaf kepada manajemen tim Indonesia, pemain, dan penggemar pada umumnya dari kedua negara atas apa yang terjadi dalam pertandingan tersebut dan yakinlah bahwa tindakan yang tepat telah diambil," sambung pernyataan tersebut.

Baca juga: Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Fiji 4-0: Garuda Pesta Lawan 8 Pemain

Tak hanya meminta maaf, FFA melalui Presiden Rajesh Patel, akan menindak tegas para pemain yang menerima kartu merah pada laga kontra timnas U20 Indonesia.

“FA Fiji tidak memaafkan perilaku seperti itu dari para pemain nasional kami di tim," kata Rajesh Patel.

"Kami akan menindak keras para pemain yang merusak reputasi sepak bola dan negara,” ucap Rajesh Patel menambahkan.

Berikut langkah-langkah tegas yang diambil FFA:

  1. Pemain bersangkutan yang mendapat kartu merah karena tindakan kekerasan akan dikirim kembali ke Fiji pada penerbangan berikutnya yang tersedia.
  2. Tindakan disipliner lebih lanjut akan diberikan kepada pemain yang bersangkutan.
  3. Manajemen tim sudah diarahkan untuk mengusahakan kedisiplinan tim, baik di dalam maupun di luar lapangan untuk persiapan pertandingan selanjutnya dan seterusnya.

Timnas U20 Indonesia vs Fiji

Timnas U20 Indonesia bertanding melawan Fiji pada laga uji coba internasional beformat turnamen mini, yang diikuti empat tim.

Baca juga: Timnas U20 Indonesia Vs Fiji 3-0, Garuda Cetak 3 Gol dalam Satu Jam

Laga timnas U20 Indonesia vs Fiji kala itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023) petang WIB dan berakhir dengan skor 4-0.

Empat gol skuad Garuda Nusantara dilesakkan oleh Arkhan Fikri (36'), Kakang Rudianto (50'), Resa Aditya (60'), dan Hokky Caraka (86').

Kemenangan timnas U20 Indonesia dibumbui dengan empat kartu merah. Satu untuk Indonesia dan tiga buat Fiji.

Satu-satunya pemain timnas U20 Indonesia yang diganjar kartu merah adalah Hokky Caraka pada menit ke-89.

Baca juga: Babak I Timnas U20 Indonesia Vs Fiji: Gol Arkhan Fikri Jadi Pembeda

Sementara, tiga pemain Fiji yang dimaksud adalah Thomas Arthur Josua Dunn (54'), Melvin Mansheek Mani (79'), Pawan Pratap Singh (89’).

Hokky Caraka tersulut emosi setelah pemain Fiji Pawan Pratap Singh mengayunkan tinjunya kepada Frengky Missa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com