Adalah penyerang Ilija Spasojevic yang membuka keunggulan bagi Bali United lewat tendangan dari luar kotak penalti.
Ini adalah gol ke-11 Ilija Spasojevic bersama Bali United di Liga 1 2022-2023.
Setelah gol Spasojevic, Bali United mendapat serangan bertubi-tubi dari RANS Nusantara FC.
Namun, mereka justru menggandakan keunggulan pada menit ke-19. Gol kedua Bali United dicetak oleh Irfan Jaya.
Irfan Jaya melakukan akselerasi dari tengah lapangan, lalu dia mengakhiri aksinya dengan sebuah sepakan jarak jauh.
Empat menit berselang, papan skor kembali berubah. Kali ini RANS Nusantara yang mencetak gol untuk memperkecil ketertinggalan.
Baca juga: RANS Nusantara Vs Bali United, 5 Fakta Unik Duel Dua Tim Terluka
Gol balasan RANS Nusantara dilesakkan oleh Mitsuru Maruoka. Legiun asing asal Jepang itu mengecoh satu pemain Bali United, sebelum menyepak bola ke arah tiang jauh dari dalam kotak penalti lawan.
Mitsuru Maruoka kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-27 untuk menyeimbangkan keadaan.
Dari kotak penalti, Maruoka melepas tendangan mendatar yang gagal diantisipasi kiper Bali United Nadeo Argawinata.
Pada menit ke-36, RANS Nusantara membalikkan keadaan melalui gol Edo Febriansah.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.