Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022: Maroko Sudah Menyatukan Dunia Arab

Kompas.com - 15/12/2022, 20:20 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Maroko harus menerima kenyataan bahwa mereka menelan kekalahan dari Perancis dalam semifinal Piala Dunia 2022.

Pertandingan Perancis vs Maroko dalam semifinal Piala Dunia 2022 sudah rampung bergulir di Stadion Al Bayt pada Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.

Perancis menumbangkan Maroko dengan skor 2-0 melalui aksi Theo Hernandez pada menit ke-5 dan Randal Kolo Muani (79’).

Hasil ini sekaligus menghentikan mimpi Maroko buat meraih trofi juara Piala Dunia untuk kali pertama dalam sejarah.

Baca juga: Final Piala Dunia 2022: Kala Mbappe Rendahkan Level Argentina...

Walaupun demikian, Maroko sudah memberikan perjuangan nyata selama mentas di Piala Dunia 2022.

Skuad berjuluk Singa Atlas itu bahkan menorehkan sejarah sebagai tim Afrika pertama yang mampu menembus semifinal Piala Dunia.

Selepas pertandingan kontra Perancis, Maroko mendapatkan pujian dari penyiar sepak bola asal Inggris, Adrian Durham.

Adrian Durham mengungkapkan bahwa Maroko sudah memberikan efek luar biasa dalam perhelatan Piala Dunia 2022.

Baca juga: Daftar Top Skor dan Top Assist Piala Dunia 2022: Dominasi Lionel Messi

“Maroko adalah pemenang malam ini dalam segala hal, kecuali hasilnya,” ungkap Adrian Durham, dilansir dari talkSport.

“Penggemar Maroko luar biasa. Mereka sudah menunjukkan euforia yang sebenarnya dan datang ke Qatar dalam jumlah banyak,” tambah dia.

Adrian Durham bahkan mengatakan bahwa Maroko sudah menyatukan seluruh negara Arab selepas tampil cemerlang di Piala Dunia 2022.

“Maroko sudah menyatukan dunia Arab. Itu adalah sebuah prestasi. Inilah mereka, tim kalah yang tidak beruntung,” ucap dia.

Baca juga: Kisah Maroko Lebih Berharga daripada Juara Piala Dunia

“Maroko tidak bisa diprediksi dan Perancis tak mampu mengatasinya. Namun, mereka tak dapat menemukan gol,” tambahnya.

Adrian Durham menambahkan bahwa Maroko sudah memenangi hati jutaan pecinta sepak bola di seluruh dunia.

“Perancis memenangi pertandingan, sedangkan Maroko pemenang di hati. Beberapa pemain Perancis mengetahui itu,” ucapnya.

Adapun Maroko masih berkesempatan untuk bermain di Piala Dunia 2022. Singa Atlas akan memperebutkan posisi peringkat ketiga kontra Kroasia.

Pertandingan Kroasia vs Maroko dalam jadwal Piala Dunia 2022 bergulir di Stadion Internasional Khalifa pada Sabtu (17/12/2022) malam WIB.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com