Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/12/2022, 15:20 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Serbia, Dragan Stojkovic, mengungkapkan bahwa timnya siap bertarung dalam laga penentuan menghadapi Swiss.

Duel Serbia vs Swiss akan digelar di Stadion 974, Doha, Qatar, pada Sabtu (3/12/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.

The Eagles (Sang Elang), julukan timnas Serbia, sementara menjadi tim juru kunci Grup G setelah hanya mengumpulkan satu poin dari dua laga.

Sementara itu, Swiss berada di peringkat kedua dengan raihan tiga poin.

Baca juga: Jelang 16 Besar Piala Dunia 2022, Bek Australia Tak Takut Messi: Dia Hanya Manusia Biasa

Skuad asuhan Dragan Stojkovic harus bisa mengalahkan Swiss untuk menjaga harapan lolos ke babak 16 besar di Qatar 2022, sambil berharap Kamerun tak gagal menekuk Brasil.

Pada pertandingan perdana Piala Dunia 2022, Serbia harus merelakan tiga poin usai kalah dari Brasil dengan skor akhir 0-2, Jumat (25/11/2022). 

Selanjutnya, Serbia berbagi poin dengan Kamerun dalam duel yang berujung imbang 3-3, Senin (28/11/2022).

Baca juga: Rekor Siaran Piala Dunia 2022 di Berbagai Benua

Stojkovic mengungkapkan bahwa dia ingin skuad asuhannya bertarung hingga akhir.

“Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, tetapi kami harus menentukan nasib skuad ini,” kata Stojkovic dikutip dari The Independent.

“Tak boleh ada dilema, kami akan melakukan yang terbaik," tutur eks gelandang Yugoslavia di Piala Dunia 1998 itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Baca tentang


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com