Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tim Berpeluang Susul Perancis ke 16 Besar Piala Dunia 2022 Hari Ini

Kompas.com - 27/11/2022, 11:45 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Ada tiga tim yang berpeluang menyusul Perancis ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 hari ini. Siapa saja?

Dua di antara ketiga tim tersebut berasal dari Grup E, yakni Spanyol dan Jepang. Satu lagi adalah Belgia (Grup E).

Spanyol saat ini memuncaki klasemen Grup E Piala Dunia 2022 dengan koleksi tiga poin dari satu laga, disusul Jepang di peringkat kedua dengan poin serupa.

Sementara, dua posisi terbawah klasemen Grup E ditempati Jerman dan Kosta Rika, yang sama-sama belum mengantongi poin.

Pada matchday 2 Grup E Piala Dunia 2022 ini, Spanyol akan melawan Jerman di Stadion Al Bayt, Minggu malam waktu setempat atau Senin (28/11/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.

Baca juga: Spanyol Vs Jerman: Der Panzer di Ujung Tanduk, Sejarah Buruk Menanti

Adapun Jepang dijadwalkan menghadapi Kosta Rika di Stadion Ahmed bin Ali, Minggu (27/11/2022) pukul 17.00 WIB.

Spanyol dan Jepang tidak bisa menentukan nasib mereka sendiri untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 hari ini. Keduanya saling bergantung.

Timnas Spanyol bisa melaju ke fase gugur jika menang atas Jerman dan Jepang tidak kalah melawan Kosta Rika.

Sementara itu, timnas Jepang akan lolos apabila mereka mengalahkan Kosta Rika, sedangkan Spanyol terhindar dari kekalahan kontra Jerman.

Dengan kata lain, Spanyol dan Jepang akan lolos bersama ke babak 16 besar Piala Dunia jika mereka bisa menang pada matchday 2 ini.

Baca juga: Spanyol Vs Jerman, La Roja Yakin Bisa Pulangkan Der Panzer

Di Grup F, Belgia saat ini memuncaki klasemen dengan nilai tigga setelah melalui matchday 1 dengan kemenangan.

Timnas Belgia membawahi Kroasia (1 poin), Maroko (1), dan Kanada (0), yang menempati urutan 2-4 klasemen Grup F secara berurutan.

Hari ini, Belgia akan bertanding melawan Maroko di Stadion Al Thumama dengan waktu kickoff pukul 20.00 WIB.

Kemenangan dari laga melawan Maroko bakal mengantarkan Belgia ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Menyusul Perancis

Jika menang pada matchday 2 ini, Spanyol, Jepang, dan Belgia, dipastikan menyusul Perancis ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Baca juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini: Jepang Vs Kosta Rika, Penentuan Nasib Jerman

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com