Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Brighton: Rotasi Pemain, Arteta Siapkan Skuad Terbaik

Kompas.com - 09/11/2022, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Arsenal Mikel Arteta menyiapkan skuad kompetitif untuk melawan Brighton pada putaran ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup

Jadwal Piala Liga Inggris Arsenal vs Brighton akan berlangsung di Stadion Emirates, Rabu (9/11/2022) waktu setempat atau Kamis (10/11/2022) pukul 02.45 WIB. 

Menjelang pertandingan Arsenal vs Brighton, Mikel Arteta mengatakan bahwa ia akan melakukan rotasi pemain. 

Duel melawan Brighton di Piala Liga Inggris ini merupakan laga ketiga yang dimainkan Arsenal dalam waktu enam hari. 

Baca juga: Jadwal Piala Liga Inggris: Big Match Man City Vs Chelsea, Man United Vs Aston Villa

Mikel Arteta jelas akan mengistirahatkan sejumlah pemainnya, terlebih yang bakal bertanding di Piala Dunia 2022 Qatar. 

Pada saat bersamaan, Arteta juga ingin memberikan kesempatan untuk anak didiknya yang belum mendapatkan menit bermain. 

Meski demikian, Mikel Arteta tetap akan menurunkan skuad terbaiknya agar Arsenal meraih kemenangan dan melaju ke babak selanjutnya. 

"Ini adalah kompetisi yang berbeda, tetapi tujuannya sama untuk bermain sebaik yang kami bisa, memenangi pertandingan, dan lolos ke babak berikutnya. Anda tahu tidak ada peluang kedua dan kami menganggapnya sangat serius," ucap Arteta. 

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kembali ke Puncak, Newcastle Tembus 3 Besar

"Kami akan memilih tim yang sangat kompetitif. Saya pikir semua orang pantas mendapatkan peluang dan kami akan membuat perubahan sesuai kapasitas pemain, tetapi kami akan bermain untuk meraih kemenangan," kata Arteta, dilansir dari laman resmi Arsenal. 

Arsenal dibayang-bayangi kekalahan saat menjamu Brighton di Stadion Emirates pada pertemuan terakhir di Liga Inggris musim lalu. Kala itu, Arsenal takluk 1-2 dari Brighton. 

Selain Arsenal vs Brighton, putaran ketiga Piala Liga Inggris juga akan menyajikan duel menarik lainnya seperti Man City vs Chelsea dan Man United vs Aston Villa. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com