Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nottingham Forest Vs Liverpool, Klopp: Jangan Pikir Kami Tak Punya Ambisi

Kompas.com - 22/10/2022, 14:40 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menegaskan bahwa skuad asuhannya masih menyimpan ambisi besar dalam perjalanan di Liga Inggris 2022-2023.

Liverpool bakal bertandang ke markas Nottingham Forest dalam lanjutan pekan ke-13 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.

Pertandingan Nottingham Forest vs Liverpool bakal berlangsung di Stadion City Ground pada Sabtu (22/10/2022) malam WIB.

Liverpool datang dengan modal positif seusai meraih dua kemenangan beruntun saat melawan Manchester City dan West Ham.

Baca juga: Liverpool Vs West Ham: Puja-puji untuk Darwin Nunez, Si Penyerang Sibuk

Meskipun demikian, Liverpool besutan Juergen Klopp masih berada di luar lima besar klasemen Liga Inggris.

Skuad berjuluk The Reds itu menghuni peringkat ketujuh seusai mengumpulkan 16 poin dari 10 pertandingan yang sudah dimainkan.

Situasi Liverpool saat ini membuat banyak penggemar bertanya-tanya apakan The Reds masih berada dalam jalur persaingan juara.

Apalagi, usai ditekuk Arsenal, Juergen Klopp pernah berujar bahwa Liverpool sudah tak lagi masuk persaingan gelar juara Liga Inggris 2022-2023.

Baca juga: Liverpool Vs West Ham, Klopp Puji Performa Impresif Alisson dan Nunez

“Ya, kami hanya bisa memenangi setiap pertandingan (sebelum jeda Piala Dunia). Itulah yang harus kami lakukan,” ucap Klopp dilansir dari Mirror.

“Jadi, apa tujuan jangka panjang kami? Saya ingin sedikit memundurkan waktu dan tiap kali ada yang bertanya ‘Apakah Anda masih dalam perburuan gelar?’, saya bakal berteriak, ‘Ya tentu saja!’,” tutur Klopp.

“Dan semua orang bakal berpikir, ‘Tuhan, sekarang akhirnya dia menyadari juga bahwa dia sedikit bodoh!,” kata Klopp lagi.

Juergen Klopp meminta agar para penggemar Liverpool jangan cemas. Sebab, tim asuhannya masih menyimpan ambisi besar dalam perjalanan Premier League 2022-2023.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Man United Tembus 5 Besar, Liverpool Mendekat

“Namun, tolong jangan berpikir kami tidak mempunyai target, tak punya tujuan, atau apa pun. Kami sepenuhnya masih memiliki ambisi,” ucap Klopp.

“Kami bakal melakukannya selangkah demi selangkah. Itu artinya kami bakal melakukannya dari satu laga ke laga lainnya, dan berikutnya melawan Nottingham,” ucap dia.

“Tujuan kami adalah memenangi pertandingan sebanyak mungkin. Jika itu bisa membawa kami lebih dekat, maka itu bakal bagus,” tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com