Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Tiket Piala Dunia 2022 Hampir Mencapai Tiga Juta

Kompas.com - 18/10/2022, 14:43 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Reuters

KOMPAS.com - Penjualan tiket untuk Piala Dunia 2022 dilaporkan hampir mencapai angka 3 juta, jelang turnamen tersebut dimulai pada 20 November 2022.

Hal ini disampaikan presiden FIFA, Gianni Infantino, dan panitia penyelenggara turnamen di Qatar tersebut pada Senin (17/10/2022) waktu setempat.

Sejumlah 2,89 juta tiket telah berhasil terjual untuk turnamen empat tahunan tersebut, di mana Qatar, Amerika Serikat, dan Arab Saudi adalah tiga negara dengan penjualan tiket terbanyak.

Inggris, Meksiko, Uni Emirat Arab, Argentina, Perancis, Brasil, dan Jerman melengkapi daftar 10 negara yang paling banyak membeli tiket menurut Chief Operating Officer Piala Dunia, Colin Smith.

Baca juga: Informasi Piala Dunia 2022: Undian Grup, Jadwal, Stadion 

"Saat ini ketersediaan tiket sudah rendah untuk beberapa pertandingan atau bahkan tidak ada sama sekali," ujar Smith dikutip dari Reuters.

Sebanyak 240.000 paket perhotelan telah terjual, yang menjadikan ini sebagai paket perhotelan paling sukses sepanjang masa, menurut Infantino.

Paket tiket seharga 34,300 dollar ini memberikan akses penonton untuk menikmati lounge mewah di stadion dan minuman beralkohol yang tak terbatas, dilansir dari laman resmi FIFA.

Qatar menjadi negara terkecil yang pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia, dan harus bersiap untuk menyambut sekitar 1,2 juta penonton selama turnamen tersebut dilangsungkan.

Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022, Kali Kedua Diselenggarakan di Asia

Akomodasi bagi para pendatang menjadi perhatian khusus untuk panitia penyelenggara Piala Dunia karena jumlah kamar yang terbatas di Qatar.

Untuk mengatasi hal tersebut, ribuan penonton diperkirakan harus menginap di beberapa negara tetangga, untuk kemudian terbang ke Doha saat menikmati jalannya pertandingan.

Direktur Jenderal panitia penyelenggara Piala Dunia, Yasir Al Jamal, mengatakan bahwa sejumlah dua juta kamar telah terjual.

Al Jamal menambahkan bahwa Qatar memberi tambahan sejumlah 30.000 kamar untuk mengakomodasi penjualan tiket di menit-menit terakhir.

Baca juga: Piala Dunia 2022, Qatar Larang Fans Gunakan Topeng di Stadion

"Hal ini (penambahan kamar) telah diatur untuk memastikan bahwa seluruh pemegang tiket punya peluang terbaik untuk mendapatkan akomodasi," kata Al Jamal.

Di Qatar, sekitar 31.000 kamar hotel telah disiapkan untuk tim peserta Piala Dunia, juga untuk para staff dan ofisial Piala Dunia.

Panitia menyiapkan apartemen, villa, sejumlah kabin, tenda, dan tiga kapal pesiar di pelabuhan Doha untuk akomodasi para penonton.

Timnas Jepang akan menjadi negara pertama yang datang ke Qatar pada tanggal 7 November, menurut Colin Smith.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com