Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catatan Jokowi soal Tragedi Kanjuruhan: Gas Air Mata dan Pintu yang Terkunci

Kompas.com - 08/10/2022, 10:32 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

"Sebelumnya, beliau memberikan keterangan di rumah sakit dan bukan itu yang diungkap. Banyak hal termasuk gas air mata. Itu dianggap sudah menjadi pengetahuan umum bahwa masalahnya di situ," kata Mahfud MD. 

"Sebelum itu banyak yang disinggung terutama saat rapat di Istana ketika memanggil saya. Satu soal keamanan, kedua supaya diselidiki gas air mata jenis apa. Kata Presiden, kok bisa sampai begitu fatalnya?"

"Gas air mata bisa bahaya begitu kalau di atasnya tertutup, ini terbuka. Coba diselidiki," ucap Mahfud MD menjelaskan arahan dari Presiden Jokowi

Sesuai arahan Presiden Jokowi, Mahfud MD yang menjadi ketua TGIPF pun mencari berbagai kemungkinan untuk diselidiki agar bisa mengungkap akar masalahnya. 

"Presiden mengatakan, kalau saya nonton sepak bola di mana-mana, biasanya 10 menit sebelum pertandingan bubar semua pintu sudah dibuka," kata Mahfud MD. 

"Ini sudah orang ribut (mau keluar) belum dibuka juga sampai ada korban jiwa. Itu presiden tahu dan itu catatan presiden," ucapnya. 

Polisi Tetapkan Tersangka

Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sudah menetapkan enam tersangka termasuk Security Officer laga Arema FC vs Persebaya berinisial SS. 

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, SS memerintahkan steward pertandingan Arema vs Persebaya untuk meninggalkan gerbang yang mereka jaga. 

Padahal, steward pertandingan seharusnya ada di pos jaganya agar bisa membukakan pintu keluar Stadion Kanjuruhan secara maksimal.

“Memerintahkan steward untuk meninggalkan pintu gerbang pada saat terjadi insiden,” ujar Listyo Sigit Prabowo. “

"Di mana sebenarnya steward sudah seharunya stand by di pintu-pintu tersebut,” tutur dia lagi.

“Karena ditinggal dalam kondisi pintu terbuka masih separuh ini yang menyebabkan penonton berdesak-desakkan,” kata Listyo Sigit Prabowo.

Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Arema FC, Abdul Haris, yang juga menjadi tersangka, buka suara terkait pintu yang tertutup. 

Dia menegaskan sudah melakukan pengarahan sebelum laga Arema vs Persebaya agar pintu terbuka 5-10 menit sebelum pertandingan selesai.

"Begitu juga briefing (pengarahan) Pak Suko, saya sampaikan ini laga big match tolong semua pintu terbuka, 5 menit atau 10 menit pertandingan usai, pintu harus terbuka, itu sesuai dengan prosedur dan harus dilaksanakan," kata Abdul Haris di Kantor Arema FC, Jumat (7/10/2022).

Soal video viral kondisi pintu 13 yang tertutup ketika tragedi terjadi, Abdul Haris belum bisa memastikan kebenaran hal tersebut. 

Namun, melalui rekaman video CCTV yang ada di Stadion Kanjuruhan, kondisi pintu ketika tragedi terjadi seharusnya dapat diketahui.

"Jadi sesuai SOP, pintu itu semua harus terbuka. Kalau memang ada, mohon maaf, oknum yang menutup, kan itu ada CCTV, di situ CCTV ada semua, mulai pertandingan, kick-off sampai pertandingan selesai ada, silahkan dibuka CCTV," katanya.

"Karena ada portir yang menjaga setiap pintu di situ, di situ juga ada pam (pengamanan) dari dari kepolisian di tiap pintu, saya selaku ketua panpel, saya ada di tengah," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com