Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia U20 2023, Shin Tae-yong Sudah Serahkan Daftar Calon Pemain Naturalisasi ke PSSI

Kompas.com - 26/09/2022, 09:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Shin Tae-yong sudah menyerahkan daftar nama calon pemain naturalisasi ke PSSI untuk kepentingan Piala Dunia U20 2023.

Kepastian itu disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Menurut Mochamad Iriawan, PSSI kini bergerak untuk memproses daftar nama pemain yang sudah diserahkan Shin Tae-yong.

Tindakan pertama PSSI dalam waktu dekat adalah mengirim delegasi ke Belanda untuk menemui dan memantau pemain pilihan Shin Tae-yong.

Meski demikian, Mochamad Iriawan tidak menjelaskan secara detil identitas atau jumlah pemain pilihan Shin Tae-yong.

Baca juga: Metode Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat Akan Berbeda

“Coach Shin telah memfinalkan nama-nama calon pemain naturalisasi berdasarkan perkembangan terakhir. Saya pun mendukung penuh dan telah menyetujui,” kata Mochamad Iriawan dikutip dari BolaSport.com.

“Sejalan dengan hal itu, saya memerintahkan delegasi PSSI untuk segera berangkat minggu ini ke Belanda untuk menemui para calon pemain dan keluarga mereka,” ujar sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu.

“Tak kalah penting, delegasi juga akan memantau langsung pertandingan serta latihan mereka guna memastikan kualitas para calon pemain sesuai dengan standar yang dikehendaki oleh coach Shin,” tutur Iwan Bule.

“Semua ini adalah bagian dari upaya kami bersama untuk membuat timnas U20 Indonesia lebih kompetitif pada ajang international seperti Piala Dunia U20,” ucap Iwan Bule menambahkan.

Baca juga: Janji Shin Tae-yong di Piala Dunia U20, jika Ada Ekstra Pemain Naturalisasi...

Sebelumnya, Shin Tae-yong sempat memanggil tiga pemain keturunan Indonesia ke pemusatan latihan timnas U20.

Tiga pemain itu adalah Kai Davi Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel.

Namun, nama-nama tersebut sudah tidak lagi terdengar saat ini.

Shin Tae-yong dikabarkan tidak puas dengan kualitas Kai Boham dkk.

Terkini, PSSI sedang mengawal proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh untuk keperluan timnas senior Indonesia.

Proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah memasuki tahap akhir karena pihak DPR RI telah memberi persetujuan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com