Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Gol dalam 2 Laga, Dedik "Drogba" Fokus Buru Kemenangan Arema FC

Kompas.com - 12/09/2022, 12:00 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dedik Setiawan perlahan kembali menemukan ketajamannya. Sempat kesulitan mendapatkan tempat pascaoperasi cedera ACL, lumbung golnya mulai terisi.

Sejauh ini ia rutin mencatatkan namanya di papan skor dalam dua pertandingan terakhir.

Dedik mencetak gol semata wayang Arema FC saat bertemu Barito Putera 4 September 2022. Sayang, gol tersebut hanya bisa mengakhiri pertandingan dengan skor imbang 1-1.

Pemain berusia 28 tahun tersebut juga membuat gol bagi Arema FC pada pekan ke-9 Liga 1 2022-2023.

Baca juga: HT Arema FC Vs Persib: Gol Dedik Setiawan Antar Singo Edan Unggul 1-0

Ia membawa Arema FC di atas awan saat unggul 1-0 pada babak pertama melawan Persib Bandung, di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (11/9/2022) sore.

Namun pada babak kedua, tim Maung Bandung berhasil membalikkan keadaan melalui gol Beckham Putra dan digandakan oleh David da Silva.

“Pertandingan yang sangat seru. Babak pertama kami bisa menguasai pertandingan tapi di babak kedua sedikit kurang konsentrasi,” ujar mantan penyerang Timnas Indonesia itu.

Dedik Setiawan tetap mensyukuri seluruh gol yang dia hasilkan. Bagaimanapun, marwah seorang penyerang dibuktikan melalui banyaknya gol yang diciptakan.

Namun ia merasa belum sempurna karena kemenangan Arema FC masih tertunda.

Baca juga: Tumbang di Tangan Persib , Javier Roca Ungkap 2 Alasan Kekalahan Arema

“Patut disyukuri bisa mencetak gol tetapi bagaimanapun kemenangan bagi Arema tetap tujuan yang terpenting,” ucapnya.

Di sisi lain, rangkaian hasil ini menjadi motivasi lebih bagi Dedik Setiawan untuk terus memberikan yang terbaik.

Ambisinya pun kian besar untuk bisa mencetak gol lebih banyak demi mengembalikan Arema FC ke jalur juara.

“Ini akan menjadi intropeksi dari semua pemain dan semua pelatih,” ujarnya.

“Pertandingan ini sudah selesai kami akan intropeksi dan melanjutkan ke pertandingan,” pungkas penyerang berjuluk Dedik "Drogba" itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com