Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Persija: 41 Ribu Tiket Terjual, Kanjuruhan Ramai

Kompas.com - 26/08/2022, 12:40 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Panitia Pelaksana (Panpel) Arema FC menyusun siasat agar tiket yang disediakan untuk laga Liga 1 kontra Persija benar-benar terjual habis.

Antusiasme penonton sangat tinggi pada laga-laga big match, seperti perjumpaan Arema FC vs Persija Jakarta pada pekan ketujuh Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (28/8/2022) nanti.

Pertandingan pekan ke-7 Liga 1 Arema FC vs Persija menyedot perhatian dari kedua suporter. Aremania akan memadati kandangnya dan The Jak juga akan memaksimalkan kuota tiket yang disediakan.

Ketua Panpel Arema FC, Abdul Haris, memastikan tiket yang disediakan pada laga itu berjumlah 43 ribu.

Baca juga: Persija Menang Dramatis, Thomas Doll Puji 3 Bocah Ajaib Macan Kemayoran

 

Rincian pembagiannya, 34 ribu untuk Aremania dan 7 ribu untuk Jakmania. Sebanyak 2 ribu tiket lainnya baru akan diedarkan pada hari-H di lokasi pertandingan Arema FC vs Persija.

"Artinya semua sudah ada distribusinya. Kami sudah rapatkan di manajemen bahwa laga lawan Persija, tak ada tiket kembali," ucap Abdul Haris.

"Mereka yang ambil tiket, dipastikan sudah bayar. Sampai saat ini, sudah 41 ribu tiket dibayar di muka," kata pria berkacamata itu.

Cara tersebut, yakni bayar di muka, diambil untuk memastikan bahwa tiket yang terjual sesuai dengan realitanya. Biasanya, ada pihak yang memborong banyak tiket di awal tanpa ada pembayaran.

Alhasil, sering ditemui tiket yang sudah diborong malah akhirnya tak tersalurkan dan tak bisa terjual.

Baca juga: Hasil Arema FC Vs RANS Nusantara FC 4-2: Hujan 6 Gol, Singo Edan Koyak The Phoenix

Panpel mengklaim telah mengatasinya. Abdul Haris berani menyebutkan bahwa seluruh tiket kini sudah terjual habis atau sold out.

"Jadi tiket-tiket ini sudah dialokasikan untuk Aremania melalui mitra kerja, korwil-korwil, komunitas. Mereka sudah melakukan pemesanan dan juga ada pembayaran," paparnya.

Partai besar Arema FC melawan Persija ini memang berhasil meningkatkan lagi animo masyarakat untuk menonton langsung di stadion. Jumlahnya naik berkali-kali lipat dari laga kandang Arema sebelumnya.

Pada pekan ke-6, Stadion Kanjuruhan terlihat kosong melompong saat menggelar pertandingan Arema FC melawan RANS Nusantara FC, Selasa (23/8) sore.

Dari data operator, hanya sekitar 3.077 tiket yang terjual.

Seorang petugas melakukan pengecekan tiket masuk pertandingan semifinal leg kedua Piala Presiden 2022 Arema FC melawan PSIS Semarang di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Senin (11/7/2022) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Seorang petugas melakukan pengecekan tiket masuk pertandingan semifinal leg kedua Piala Presiden 2022 Arema FC melawan PSIS Semarang di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Senin (11/7/2022) sore.

Abdul Haris menyebut dengan naiknya antusiasme penonton dari segi kuantitas, panpel akan memastikan pengamanannya berjalan ketat, baik itu di dalam ataupun luar stadion.

"Kami Jumat malam akan undang perwakilan korwil, komunitas, dan Kapolres di Malang Raya untuk rakor (rapat koordinasi). Kami ingin support dan saran untuk laga ini. Selain kesuksesan laga, juga bertujuan unyuk meniadakan kekecewaan atau kerawanan," katanya mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com