Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Undian Kualifikasi Piala Asia U17 2023: Indonesia Segrup dengan Malaysia, Fokus...

Kompas.com - 13/08/2022, 13:31 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U16 Indonesia yang berhasil menjadi juara Piala AFF U16 2022 akan melanjutkan perjuangan ke pentas lebih tinggi, yakni Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

Berdasarkan jadwal, Kualifikasi Piala Asia U17 2023 akan berlangsung pada 1-9 Oktober 2022. Sebelum rangkaian pertandingan dimulai, AFC selaku induk sepak bola Asia telah melakukan drawing atau undian pada Mei lalu.

Hasil undian Piala Asia U17 2023 itu menunjukkan bahwa Indonesia tergabung di Grup B bersama empat tim lain, termasuk Malaysia.

Di samping itu, Indonesia yang ditunjuk menjadi tuan rumah Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023 juga akan bersaing dengan Palestina, Guam, dan Uni Emirat Arab.

Baca juga: Proyeksi Jangka Panjang Timnas U16 Indonesia Usai Juara Piala AFF

Secara keseluruhan, babak kualifikasi Piala Asia U17 2023 diikuti oleh 44 tim peserta yang terbagi ke dalam 10 grup (A-J).

Grup A hingga D masing-masing dihuni oleh lima tim, sedangkan Grup E sampai J berisi masing-masing empat tim.

Nantinya, 10 juara grup dan lima peringkat kedua terbaik di babak kualifikasi berhak melaju ke putaran final Piala Asia U17 2023.

Adapun satu slot lain di putaran final Piala Asia U17 2023 sudah menjadi milik tuan rumah Bahrain.

Baca juga: Kunci Indonesia Juara Piala AFF U16 2022 di Mata Sang Kapten

Timnas Indonesia Wajib Fokus...

Timnas Indonesia mengantongi modal apik menjelang tampil pada Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

Mereka baru saja menjuarai Piala AFF U16 2022 seusai mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 di partai puncak, Jumat (12/8/2022).

Kendati demikian, Bima Sakti selaku pelatih timnas U16 Indonesia tetap mengingatkan anak-anak asuhnya untuk tidak terlalu larut dalam euforia juara.

Dia pun tak ingin para pemain timnas U16 Indonesia menjadi sombong seusai merengkuh gelar juara Piala AFF U16 2022.

Baca juga: Kata-kata Bima Sakti Sebelum Indonesia Juara Piala AFF U16, Singgung Perjuangan Pahlawan

Sebaliknya, Bima Sakti berharap anak-anak asuhnya tetap rendah hati dan fokus dalam menatap Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

"Saya sudah sampaikan di tengah lapangan tadi bahwa kita tidak boleh euforia berlebihan, sombong, angkuh," kata Bima Sakti seusai memenangi final Piala AFF U16 2022.

"Kita tetap rendah hati dan masih ada tanggung jawab lagi di Kualifikasi Piala Asia U17," imbuhnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Timnas Indonesia
Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com