Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wejangan Shin Tae-yong ke Timnas U19 Indonesia Usai Marselino Akhiri Piala AFF U19

Kompas.com - 08/07/2022, 23:39 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Pelatih Shin Tae-yong memberikan wejangan kepada personel timnas U19 Indonesia setelah Marselino Ferdinan dipastikan absen di sisa Piala AFF U19 2022.

Marselino Ferdinan sudah dipastikan tidak bisa bermain hingga Piala AFF U19 2022 berakhir. 

Pemain Persebaya Surabaya itu mulai absen saat laga timnas U19 Indonesia vs Filipina di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022) malam WIB.

Sang playmaker harus mengakhiri Piala AFF U19 2022 lebih cepat lantaran mengalami cedera pada laga melawan Thailand, Rabu (6/7/2022).

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Filipina: Rabbani Hattrick, Garuda Nusantara Menang 5-1

Setelah menjalani pemeriksaan Magnetic Resonance Imaging (MRI), Marselino dinyatakan mengalami cedera ruptur partial otot pada kakinya sehingga membutuhkan waktu sembuh sekitar 1-2 bulan.

Hal ini pun menjadi kerugian bagi timnas U19 Indonesia mengingat Marselino merupakan salah satu pilar penting skuad.

Terlebih lagi, gelandang berusia 17 tahun itu sudah memiliki banyak pengalaman di timnas senior Indonesia.

Shin Tae-yong juga merasa adanya lubang dengan absennya Marselino.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Filipina: Razzaa Cetak Gol Ke-5, Pemain Garuda Bertumbangan

Melihat kondisi ini, Shin Tae-yong pun memberikan wejangan kepada anak asuhnya agar bisa lebih bekerja keras.

"Memang Marselino tidak akan bisa main lagi sampai sisa turnamen," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga timnas U19 Indonesia vs Filipina, yang juga dihadiri Kompas.com.

"Jadi, saya berusaha mengubah mental pemain agar mereka bisa melakukan pergorbanan diri untuk tim. Itu yang ditegaskan kepada para pemain," ujarnya.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Filipina: Ronaldo Masuk, Rabbani Hattrick

Kendati sudah pasti ditinggal Marselino sampai akhir Piala AFF U19 2022, Shin Tae-yong terlihat tak risau.

Pasalnya, pelatih asal Korea Selatan itu melihat skuad Garuda Nusantara mulai kompak.

"Pastinya para pemain sedang berusaha dan tahu juga tim kami ini sudah mulai menyatu," imbuh Shin Tae-yong.

"Untuk ke depannya pasti ada perkembangan dan progres yang baik," tandas eks pelatih timnas Korea Selatan itu.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Unggul 3-1, Shin Tae-yong Sempat Tegur Satu Pemain

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com