Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal SEA Games 2022, Pemain Thailand Menari di Dalam Kotak Penalti, Timnas Kebobolan

Kompas.com - 19/05/2022, 18:09 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Keputusan ini memancing respons keras dari pelatih timnas U23 Indonesia Shin Tae-yong. Dia tertangkap kamera sedang melancarkan protes kepada hakim garis dan wasit keempat.

Protes yang dilancarkan Shin Tae-yong tentu tak mengubah keputusan wasit. Setelah itu, Indonesia kembali terjebak dalam gempuran Thailand.

Ketika laga memasuki menit ke-64, Shin Tae-yong melakukan dua pergantian pemain sekaligus. Dia memasukkan Saddil Ramdani dan Syahrian Abimanyu untuk menggantikan Witan Sulaeman dan Marselino Ferdinan.

Masuknya Saddil Ramdani dan Syahrian Abimanyu tak langsung memberikan dampak terhadap permainan timnas Indonesia.

Di sisi lain, pelatih Thailand Alexandre Polking melakukan satu pergantian pemain pada menit ke-75. Dia memasukkan striker berpostur tinggi Patrik Gustavsson dan menarik keluar Korawich Tasa.

Tak lama setelah Patrik Gustavsson masuk ke lapangan, peran kehadiran Saddil Ramdani dan Syahrian Abimanyu mulai terlihat.

Saddil Ramdani memotori serangan pertama Indonesia yang lahir setelah sekian lama terkepung oleh Thailand. Dia melancarkan crossing yang kemudian dihalau oleh pemain Thailand dan menghasilkan sepak pojok.

Sepak pojok itu menjadi awal dari rentetan ancaman yang dilancarkan Indonesia pada 15 menit terakhir babak kedua.

Pada menit ke-78, Marc Klok mendapat ruang untuk melancarkan sundulan. Bola hasil sundulan Marc Klok mengarah ke sisi pojok kanan gawang Thailand, tetapi kiper skiad Gajah Perang Kawin Thamsatchanan mampu melakukan penyelamatan gemilang.

Berselang dua menit kemudian, giliran Syahrian Abimanyu yang mengancam lewat tendangan bebas. Bola hasil sepakannya pun kembali mengarah ke pojok kanan atas gawang Thailand.

Namun, lagi-lagi Kawin Thamsatchanan melakukan penyelamatan gemilang dan menggagalkan peluang emas Indonesia.

Ketika laga tersisa 10 menit, Indonesia sejatinya kembali mendapatkan dua peluang emas dari sepakan Syahrian  Abimanyu dan Egy Maulana Vikri.

Akan tetapi, kedua peluang itu mampu dihalau Kawin Thamsatchanan.

Kawin Thamsatchanan menjadi momok bagi Indonesia. Skor 0-0 bertahan hingga babak kedua usai sehingga kedua tim harus melanjutkan pertandingan ke babak tambahan waktu.

Susunan pemain timnas Indonesia vs Thailand:

Indonesia U23: 20-Ernando Ari Sutaryadi (PG); 5-Rizky Ridho Ramadhani, 2-Alfeandra Dewangga, 19-Fachruddin Aryanto; 13-Rachmat Irianto, 6-Marc Klok, 15-Ricky Kambuaya, 8-Witan Sulaeman (11-Saddil Ramdani 64'), 7-Marselino Ferdinan (17-Syahrian Abimanyu 64'); 10-Egy Maulana Vikri (9-Ronaldo Kwateh 90'), 18-Irfan Jauhari (12-Muhammad Ridwan 90').

Pelatih: Shin Tae-yong 

Thailand U23: 1-Kawin Thamsatchanan (PG); 2-Nakin Wisetchat, 4-Jonathan Khemdee, 16-Chonnapat Buaphan; 6-Airfan Doloh, 7-Ekanit Panya, 10-Worachit Kanitsribumphen, 17-Benjamin Davis, 18-Weerathep Pomphun, 19-Chayapipat Supansuch; 8-Korawich Tasa (9-Patrik Gustavsson 75'). 

Pelatih: Alexandre Polking

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Livoli Divisi Utama 2023, LavAni dan BIN Pasundan Duel di Grand Final, Sektor Putri Sisakan Satu Slot

Livoli Divisi Utama 2023, LavAni dan BIN Pasundan Duel di Grand Final, Sektor Putri Sisakan Satu Slot

Sports
Kejurnas Teqball 2023 Sukses Dihelat, Potensi Berkembang Jelang Dua Turnamen Bergengsi

Kejurnas Teqball 2023 Sukses Dihelat, Potensi Berkembang Jelang Dua Turnamen Bergengsi

Olahraga
Cerita Messi di Inter Miami, Sulit Adaptasi dengan Kemacetan Miami

Cerita Messi di Inter Miami, Sulit Adaptasi dengan Kemacetan Miami

Liga Lain
Juergen Klopp Konfirmasi Cedera Matip dan Mac Allister

Juergen Klopp Konfirmasi Cedera Matip dan Mac Allister

Liga Inggris
Pelatih Ganda Putra Jawab Isu Pramudya Mundur dari Pelatnas PBSI

Pelatih Ganda Putra Jawab Isu Pramudya Mundur dari Pelatnas PBSI

Badminton
Justin Hubner Resmi Jadi WNI demi Timnas Indonesia

Justin Hubner Resmi Jadi WNI demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Justin Hubner, Darah Indonesia di Premier League

Profil Justin Hubner, Darah Indonesia di Premier League

Timnas Indonesia
Man United Vs Chelsea: Jadi Pahlawan, McTominay Ada Keinginan untuk MU

Man United Vs Chelsea: Jadi Pahlawan, McTominay Ada Keinginan untuk MU

Liga Inggris
Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris, Sang Juara Tumbang!

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris, Sang Juara Tumbang!

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Man City 1-0: The Citizens Keok di Villa Park

Hasil Aston Villa Vs Man City 1-0: The Citizens Keok di Villa Park

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Chelsea: McTominay Bersinar, Setan Merah Menang 2-1

Hasil Man United Vs Chelsea: McTominay Bersinar, Setan Merah Menang 2-1

Liga Inggris
Ketika Kehebatan Messi Mengubah Inter Miami dan Sepak Bola Amerika...

Ketika Kehebatan Messi Mengubah Inter Miami dan Sepak Bola Amerika...

Liga Lain
Hasil Sheff Utd Vs Liverpool 0-2: Salah Buntu, The Reds Tetap Berjaya

Hasil Sheff Utd Vs Liverpool 0-2: Salah Buntu, The Reds Tetap Berjaya

Liga Inggris
Link Live Streaming Aston Villa Vs Manchester City, Kickoff 03.15 WIB

Link Live Streaming Aston Villa Vs Manchester City, Kickoff 03.15 WIB

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Chelsea di Liga Inggris, Kickoff 03.15 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Chelsea di Liga Inggris, Kickoff 03.15 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com