Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Persaingan Juara dan Zona Liga Champions Sengit!

Kompas.com - 13/05/2022, 06:35 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Laga tunda Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2021-2022 telah rampung digulirkan pada Jumat (13/3/2022) dini hari WIB.

Dua pesaing utama trofi Liga Inggris musim ini yaitu Manchester City dan Liverpool memetik hasil positif.

Liverpool berhasil memenangi pertandingan kontra Aston Villa dalam laga tunda pekan ke-33 Liga Inggris. Pasukan Juergen Klopp itu menang 2-1.

Baca juga: Hasil Wolves Vs Man City 1-5: Kevin Quattrick, The Citizens Jauhi Liverpool

Kemenangan ini diperoleh Liverpool dengan cara yang tidak mudah. Mereka bahkan sempat tertinggal lebih dulu dari Aston Villa seusai Douglas Luiz mencetak gol saat laga beru berjalan tiga menit.

Namun tiga menit berselang setelah gol ketiga Aston Villa, Joel Matip sukses membuat Liverpool menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Kemenangan 2-1 Liverpool baru bisa dipastikan setelah Sadio Mane mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-65.

Baca juga: Hasil Aston Villa Vs Liverpool 1-2, Gol Mane Bantu The Reds Tempel Man City

Berbeda dengan Liverpool, Manchester City meraih kemenangan dengan mudah seusai membungkam Wolves lewat skor 5-1.

Kevin de Bruyne tampil cemerlang selepas menorehkan empat gol ke gawang Wolves pada menit ke-7, 16, 24, dan 60.

Adapun satu gol Manchester City lainnya dibukukan oleh Raheem Sterling saat pertandingan memasuki menit ke-5.

Persaingan menuju titel juara Liga Inggris musim ini pun tetap panas.

Pasalnya, Manchester City hanya berjarak satu kemenangan alias tiga angka atas Liverpool, yang berada di peringkat kedua klasemen.

Baca juga: Tottenham Vs Arsenal 3-0: Harry Kane Mempesona, Persaingan ke Liga Champions Panas!

Sementara itu, persaingan perebutan tiket Liga Champions juga tidak kalah sengit. Arsenal dan Tottenham menjadi dua tim yang berada dalam pertarungan itu.

Teranyar, Tottenham berhasil menumbangkan Arsenal dengan skor 3-0 dalam partai tunda pekan ke-22 Premier League, Jumat (13/5/2022).

Keberhasilan itu membuat Tottenham hanya memiliki selisih satu angka dari Arsenal yang berada di zona aman tampil di Liga Champions (posisi empat).

Hasil Liga Inggris

  • Aston Villa 1-2 Liverpool (Douglas Luiz 3’/Joel Matip 6’, Sadio Mane 65’)
  • Leicester 3-0 Norwich (Jamie Vardy 54’ 62’, James Maddison 70’)
  • Watford 0-0 Everton
  • Leeds 0-3 Chelsea (Mason Mount 4’, Christian Pulisic 55’, Romelu Lukaku 83’)
  • Wolves 1-5 Man City (Leander Dendoncker 11’/Kevin de Bruyne 7’ 16’ 24’ 60’, Raheem Sterling 84’)
  • Tottenham 3-0 Arsenal (Harry Kane 22’penalti , 37’, Son Heung-min 47’)

Klasemen Liga Inggris

No Klub D M S K -/+ P
1
Man City
36 28 5 3 72 89
2
Liverpool
36 26 8 2 65 86
3
Chelsea
36 20 10 6 42 70
4
Arsenal
36 21 3 12 11 66
5
Tottenham
36 20 5 11 23 65
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Jumat (13/05/2022) pukul 03:47 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com