Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Norwich: Reaksi Rangnick soal Aksi Demo Fan MU

Kompas.com - 16/04/2022, 17:20 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick, memahami protes yang dilancarkan para suporter Setan Merah.

Manchester United harus menerima demo dari para fans mereka menjelang pertandingan melawan Norwich City di Stadion Old Trafford pada Sabtu (16/4/2022) malam WIB.

Adapun pertandingan Man United vs Norwich merupakan laga lanjutan pekan ke-33 Premier League, kompetisi tertinggi Liga Inggris musim 2021-2022.

Sekelompok suporter Manchester United membuat aksi protes di luar kompleks latihan yang terletak di Carrington.

Baca juga: Masuk Skuad Man United Vs Norwich Usai Latihan Bareng Messi dan Ronaldo, Siapa Alejandro Garnacho?

Aksi protes fans Manchester United tersebut dilakukan lantaran ketidakpuasan mereka terhadap keluarga Glazer selaku pemilik klub.

Dalam protes tersebut, para suporter juga membentangkan spanduk yang meminta agar keluarga Glazer pergi dari Manchester United.

Keinginan para suporter sejatinya dapat dimengerti jika mengingat performa Manchester United yang kian mengalami penurunan dalam lima musim terakhir.

Baca juga: Man United Vs Norwich, Ujian Susah Red Devils Lawan Tim Papan Bawah

Manchester United musim ini saja harus rela menyudahi musim dengan tangan kosong. Sebab mereka sudah tersingkir dari perburuan gelar juara Liga Inggris, Piala Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions.

Sementara itu, Manchester United sementara harus terlempar dari empat besar klasemen Liga Inggris. MU kini bertengger di peringkat ketujuh dengan raihan 51 poin.

Manchester United mempunyai selisih enam angka dari Tottenham yang menempati peringkat empat, zona aman tampil di perhelatan Liga Champions 2022-2023.

Baca juga: Rangnick soal Keputusannya Latih Man United: Tak Ada Penyesalan Apa Pun

Melihat kondisi Man United di atas, Ralf Rangnick sepenuhnya memahami kekecewaan para suporter yang menggelar protes.

“Kita semua mengetahui sepak bola adalah permainan yang dipenuhi gairah dan emosi,” ujar Ralf Rangnick dikutip dari Manchester Evening News.

“Saya pikir kita semua bisa mengerti bahwa pendukung kami kecewa dengan posisi kami di klasemen dan penampilan yang kami tunjukkan saat melawan Everton,” ujar dia.

Baca juga: Musim Belum Tuntas, Nemanja Matic Sudah Umumkan Perpisahan dengan Man United

Meskipun demikian, Ralf Rangnick menuturkan bahwa suporter memiliki hak untuk menyampaikan pendapatnya atas perfoma Manchester United.

“Tapi saya masih percaya bahwa suporter kami adalah salah satu yang terbaik, bahkan yang terbaik di Inggris,” kata dia.

“Selama mereka melakukan protes dengan cara damai dan selalu mendukung tim di stadion, saya pikir mereka mempunyai hak untuk menyatakan pendapatnya,” tutur dia melanjutkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com