Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Lengkap Timnas U23 Indonesia di SEA Games 2021

Kompas.com - 13/04/2022, 05:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pesta olahraga multievent Asia Tenggara, SEA Games 2021, semakin dekat. Adapun SEA Games 2021 dijadwalkan berlangsung di Vietnam pada 12-23 Mei 2022.

Cabor sepak bola akan dipertandingkan sebelum pembukaan SEA Games 2021 dimulai dari fase grup (A-B).

Timnas U23 Indonesia akan mengawali perjuangan di Grup A. Skuad Garuda Muda tergabung bersama tuan rumah Vietnam, Myanmar, Filipina dan Timor Leste.

Sementara, Grup B diisi oleh Thailand, Malaysia, Kamboja, Singapura dan Laos.

Berdasarkan jadwal SEA Games 2021, timnas U23 bakal menghadapi Vietnam lebih dulu pada 6 Mei 2022.

Baca juga: Daftar 29 Pemain Timnas U23 Indonesia untuk Persiapan SEA Games 2021

Ini akan menjadi partai pembuka yang sulit bagi Garuda Muda mengingat Vietnam juga merupakan juara bertahan.

Pada ajang SEA Games 2019, tim Merah Putih bahkan dikalahkan dua kali di penyisihan grup dan final.

Indonesia takluk 1-2 di fase grup dan menyerah tiga gol tanpa balas dari Vietnam di final. Alhasil, Indonesia harus puas dengan medali perak.

Setelah itu, timmnas U23 Indonesia dijadwalkan melawan Timor Leste, Filipina dan Myanmar.

Jika finis sebagai dua tim teratas di fase grup, maka Indonesia akan lolos ke semifinal SEA Games 2021.

Baca juga: 3 Debutan Timnas U23 Indonesia untuk Persiapan SEA Games 2021, Siapa Saja?

Adapun semifinal SEA Games 2021 dijadwalkan pada 19 Mei, sedangkan partai puncak digelar pada 22 Mei.

Menjelang pesta olahraga dua tahunan itu, timnas U23 Indonesia mulai menjalani pemusatan latihan (TC) pada 7 April 2022.

TC ini dipimpin oleh pelatih timnas U16 Indonesia, Bima Sakti Tukiman, karena pelatih Shin Tae-yong sudah berada di Korea Selatan untuk memimpin tim U19.

Garuda Muda nantinya menyusul ke Korsel untuk menjalani TC lebih lanjut bersama Shin Tae-yong.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memantau langsung latihan tim U23 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (12/4/2022).

Mochamad Iriawan didampingi oleh Anggota Komite Eksekutif Endri Erawan, Sekjen Yunus Nusi, Wakil Sekjen Maaike Ira Puspita dan Direktur Teknik Indra Sjafri.

Baca juga: Cara Bali United Sikapi Pemanggilan Irfan Jaya ke Timnas U23 Indonesia

Dalam kesempatan tersebut, Iriawan juga mengingatkan para pemain timnas U23 tentang target juara di SEA Games 2021.

"Kalian yang disiapkan bertanding di SEA Games Vietnam. Kalian harus siap, karena janji saya kepada publik kalian harus bawa pulang emas," kata Iriawan dilansir dari laman resmi PSSI.

Pada cabor sepak bola putra di SEA Games, Indonesia sudah lama tak mendulang emas. Terakhir, Garuda meraih emas pada 1991.

Setelah itu, pencapaian terbaik Garuda adalah meraih perak pada 2011, 2013, dan 2019.

Jadwal Timnas U23 Indonesia di SEA Games 2021:

Penyisihan Grup A

Jumat (6/5/2022): Vietnam vs Indonesia 

Selasa (10/5/2022): Indonesia vs Timor Leste 

Jumat (13/5/2022): Filipina vs Indonesia 

Minggu (15/5/2022): Indonesia vs Myanmar

Semifinal

Kamis (19/5/2022)

Final

Minggu (22/5/2022)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com