Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuad Persib Diistirahatkan Selama Bulan Ramadan

Kompas.com - 01/04/2022, 22:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung menutup perjuangan mereka di Liga 1 2021-2022 sebagai runner- up.

Klub berjulukan Maung Bandung itu gagal merelisasikan target juara, dan kalah bersaing dengan Bali United dalam perebutan gelar. 

Meski begitu Persib tetap mendapatkan keuntungan karena mereka memastikan satu tempat di fase grup Piala AFC 2023.

Baca juga: Segera Evaluasi, Tekad Persib Bayar Kegagalan Juara di Musim Depan

Sebuah pencapaian yang layak dibanggakan, karena sudah tujuh tahun lamanya Persib absen di kompetisi Asia. 

Maung Bandung akan segera melakukan evaluasi dan perbaikan performa tim dalam menyongsong musim baru. Target juara kembali digelorakan. 

Namun sebelum itu seluruh skuad akan diistirahatkan terlebih dahulu.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, memberikan masa rehat selama satu bulan kepada seluruh pemain. 

Menurut Alberts, Persib dijadwalkan memulai masa persiapan untuk mengarungi kompetisi musim depan selepas Idul Fitri.

"Rencananya adalah kami akan beristirahat dulu karena kami baru memainkan musim kompetisi yang sangat padat," kata Alberts.

"Jadi kami akan beristirahat sekitar empat pekan, dan akan kembali berkumpul setelah Idul Fitri untuk memulai persiapan musim selanjutnya," sambung dia.

Tim Persib sudah pulang ke Bandung pada Jumat (1/4/2022). Rencananya aktivitas tim akan diliburkan selama bulan Ramadan.

Alberts sangat antusias menantikan gelaran kompetisi musim depan dengan format kandang-tandang.

"Kini semua pemain dan official sudah kembali ke Bandung dan menanti liga dengan format home-away lagi seperti musim sebelumnya,” ujar Alberts.

"Kami di sini menjadi satu-satunya negara yang masih belum menerapkan itu, jangan lupakan itu," tegasnya.

Alberts mengaku rindu untuk bisa bermain lagi di Bandung dengan dukungan Bobotoh yang memadati stadion.

"Kami juga tidak memainkan satu laga pun di Bandung, di mana kami biasanya bermain di stadion yang bagus dan juga dipadati oleh Bobotoh. Itu yang kami rindukan," tukas Alberts.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com