Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Harus Tetap Bertahan jika Man United Tak Masuk Liga Champions

Kompas.com - 29/03/2022, 12:00 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Eks pemain timnas Inggris, Rio Ferdinand, mengatakan bahwa Cristiano Ronaldo harus bertahan di Manchester United selama satu musim lagi.

Ronaldo merupakan pencetak gol terbanyak di Manchester United besutan Ralf Rangnick musim ini.

Cristiano Ronaldo tercatat sudah membukukan 18 gol dari 32 pertandingan bersama Man United.

Baca juga: Van Gaal Peringatkan Ten Hag: Man United Klub Komersial...

Namun, pemain berjuluk CR7 itu dirumorkan bakal pergi dari Manchester United pada musim panas nanti.

Hal tersebut tidak terlepas dari performa Manchester United yang mengalami penurunan.

Pada musim ini saja, Man United hampir dipastikan bakal mengakhiri musim 2021-2022 tanpa satu pun raihan trofi.

Baca juga: Saran Van Gaal untuk Ten Hag: Jangan Pilih Man United!

Seperti diketahui, Man United sudah tersingkir dari perhelatan Piala Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions.

Adapun di Liga Inggris, Man United mempunyai selisih poin jauh, tepatnya 20 angka dari Manchester City selaku pimpinan klasemen.

Meski begitu, Ferdinand memercayai bahwa Cristiano Ronaldo akan menuntaskan kesepakatan dengan Man United hingga kontraknya usai.

Baca juga: Pogba Isyaratkan Pergi, Bilang Musim Man United Sudah Mati

“Saya tidak bisa melihatnya pergi. Saya pikir jika Manchester United tidak finis di empat besar (di Liga Inggris), saya kira Cristiano harus bertahan selama setahun lagi,” tutur Ferdinand, dilansir dari Manchester Evening News.

“Ya, dia (Ronaldo) ingin bersaing, dia memiliki hasrat besar untuk memenangi trofi,” tambah Ferdinand.

“Dia sudah terbiasa melakukan itu, dia terbiasa untuk memenangi banyak hal. Tetapi, itu tidak selalu berakhir sempurna,” lanjut Ferdinand.

Manchester United saat ini terlempar dari empat besar klasemen Liga Inggris. Mereka menempati peringkat keenam seusai mengumpulkan 50 poin dari 29 laga.

Baca juga: Sudah Wawancara, Ten Hag Bakal Latih Man United Musim Depan?

Man United mempunyai selisih empat poin dari Arsenal yang berada di urutan keempat klasemen Premier League.

Untuk kembali berlaga di Liga Champions, Ronaldo dkk harus melewati perolehan angka Arsenal dan bertahan di empat besar hingga akhir musim.

Jika tidak bisa, Ronaldo dipastikan tidak bakal beraksi di turnamen Champions League musim depan.

Ferdinand mengakui, dirinya tidak bisa membayangkan reaksi Ronaldo seandainya tidak bisa mentas di Liga Champions.

“Saya tidak tahu apa yang dipikirkan Ronaldo jika dia tidak mendengarkan soundtrack Liga Champions,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com